Wakil Jaksa Agung Ajak Jajaran Korps Adhyaksa Tak Tunda Pekerjaan Bangun Zona Integritas

- 20 April 2021, 23:13 WIB
Wakil Jaksa Agung Setia Untung Arimuladi saat memberi pengarahan secara virtual dalam sosialisasi pembangunan zona integritas.
Wakil Jaksa Agung Setia Untung Arimuladi saat memberi pengarahan secara virtual dalam sosialisasi pembangunan zona integritas. /Doc. Puspenkum Kejagung/

BERITA SUBANG - Wakil Jaksa Agung Setia Untung Arimuladi mengajak kepada jajaran Korps Adhyaksa untuk tidak menunda pekerjaan sesuai yang diharapkan masyarakat ketika mewujudkan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).

Demikian disampaikan Setia Untung selaku Ketua Tim Reformasi Birokrasi Kejaksaan RI dalam pengarahan secara virtual kepada Kepala Kejaksaan Tinggi dan Kepala Kejaksaan Negeri dalam acara Sosialisasi dan Internalisasi pelaksanaan pembangunan Zona Integritas menuju WBK-WBBM, dari Kejaksaan Agung, Jakarta, Selasa, 20 April 2021.

Baca Juga: Wakil Jaksa Agung: Sebagai Agen Perubahan Puspenkum Bangun Kepercayaan Masyarakat

"Jangan pernah menunda-nunda pekerjaan, kalau bisa dikerjakan hari ini, kerjakanlah dengan penuh keikhlasan. Karena yang diharapkan dapat bermanfaat untuk mewujudkan Zona Integritas menuju WBK-WBBM di satuan kerja Kejaksaan RI secara optimal," tegas Setia Untung.

Setia Untung menegaskan program Zona Integritas menuju WBK-WBBM sangat penting dibangun karena masyarakat sangat menginginkan sebuah kualitas pelayanan publik yang bersih, tidak ada pungutan liar atau pungli, sehingga dengan menerapkan prinsip-prinsip good government.

Baca Juga: Wakil Jaksa Agung Setia Untung Tegaskan Pembangunan Zona Integritas WBK-WBBM Jangan Jadi Beban Keterpaksaan

"Tentu saja penyelenggaraan pelayanan publik akan semakin berkualitas, yang pada akhirnya akan meningkatkan kepuasan masyarakat terhadap pelayanan yang dilakukan oleh Kejaksaan dan akan menumbuh kembangkan kepercayaan publik kepada Kejaksaan," imbuh Setia Untung.

Setia Untung yang pernah meraih predikat zona integritas WBK-WBBM dari Kementerian PAN-RB ketika menjabat sebagai Kepala Badan Diklat Kejaksaan RI itu menambahkan untuk pembangunan zona integritas di satuan kerja memiliki strategi yang harus menjadi perhatian yaitu pimpinan dan jajaran pegawai harus terlibat dalam melaksanakan Reformasi Birokrasi (RB) dan saling mendorong dengan semangat dan visi yang sama.

Baca Juga: Wakil Jaksa Agung Setia Untung Tegaskan Pembangunan Zona Integritas WBK-WBBM Jangan Jadi Beban Keterpaksaan

Halaman:

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x