KSAD Jenderal TNI Dudung Kunjungi Keluarga dan Makam Remaja Dua Sejoli Korban Tabrak Lari Nagreg

- 27 Desember 2021, 17:25 WIB
Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman lakukan kunjungan ke rumah korban tabrak lari yang dilakukan oknum TNI.
Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman lakukan kunjungan ke rumah korban tabrak lari yang dilakukan oknum TNI. /Jurnal Garut/

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn, Aquarius dan Pisces 27 Desember 2021: Hari yang Menguntungkan

Sebagaimana diketahui, peristiwa tabrak lari di Nagreg dengan korban dua sejoli Handi dan Salsabila terjadi pada 8 Desember 2021 lalu.

Dua sejoli Handi dan Salsabila ditabrak mobil Isuzu Panther warna hitam yang belakangan diketahui mobil tersebut ditumpangi tiga oknum TNI AD.

Dalam peristiwa tersebut, dua sejoli Handi dan Salsabila korban tabrak lari Nagreg dibawa oleh tiga oknum TNI tersebut lalu hilang secara misterius.

Baru pada 11 Desember 2021, dua jenazah Handi dan Salsabila korban tabrak lari Nagreg itu ditemukan di aliran Sungai Serayu yang ada di Banyumas Jawa Tengah.

Setelah ditemukan, jenazah dua sejoli Handi dan Salsabila dikembalikan ke keluarga dan dimakamkan di kampung halamannya masing-masing.***

 

 

Halaman:

Editor: Edward Panggabean

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah