Kapolri: Upaya Ferdy Sambo Tutupi 'Bau Busuk' Pembunuhan Brigadir J Sangat Kuat

8 September 2022, 09:33 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. /PMJ News/

BERITA SUBANG - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan, usaha Irjen Ferdy Sambo untuk menutupi kasus pembunuhan berencana almarhum Brigadir J, sangat kuat.

Bahkan, Kapolri mengaku jika dirinya sempat termakan oleh karangan cerita Sambo yang bermula mengaku telah terjadi tembak menembak antara Bharada E dan Brigadir J

Ferdy Sambo bahkan sempat bersumpah' sambil bercucuran air mata.

“Dari awal, Ferdy Sambo sudah memikirkan skenario yang dibuatnya, sehingga polisi kesulitan mengusut tuntas, seperti sekarang terkait motif menjadi tak jelas," kata Kapolri Listyo Sigit dalam program Satu Meja Kompas TV, Rabu 7 September 2022 malam.

Baca Juga: Wewenang Ferdy Sambo Telah Dilucuti, Kapolri Minta Penyidik dan Timsus Tak Perlu Ragu

Baca Juga: Mabes Polri Klarifikasi Soal Anak Sambo Terlibat Pembunuhan Brigadir J

Listyo Sigit menceritakan saat Ferdy Sambo menemuinya usai peritiwa penembakan Brigadir J, ia meminta mantan Kadiv Propam itu agar menceritakan hal sejujurnya terkait kematian anak buahnya di rumah dinas Duren Tiga.

"Saya tanya ke yang bersangkutan 'kamu jujur, kamu terlibat atau tidak'," tanya Kapolri ke Sambo

Ferdy Sambo sembari berlinang air mata mengatakan apa yang ia sampaikan benar adanya.

"Ferdy Sambo juga sampai berani mengucapkan sumpah di depan Kapolri. Dia bersumpah, sampai beberapa kali saya tanyakan," kata Kapolri.

Baca Juga: Pinangki Bebas, JPU Tak Kasasi ICW Dulu Ucapkan Selamat Ke Burhanuddin, Kini MAKI Pelit Komentar

Kendati begitu, Kapolri Listyo Sigit menegaskan kepada Ferdy Sambo bahwa kasus tersebut akan diusut sesuai fakta.

"Saya tanyakan karena saya akan proses ini sesuai fakta, jadi kalau kira-kira peristiwa tidak seperti itu ceritakan, tapi kalau seperti itu nanti kita buktikan sesuai fakta," tuturnya.

Namun, setelah kesaksian demi kesaksian dan bukti demi bukti terungkap, Ferdy Sambo akhirnya mengakui keterlibatan dalam pembunuhan Brigadir J.

 Sebelumnya, Kapolri mengaku sulit dalam menangani kasus Sambo karena banyak manipulasi didalamnya.

Baca Juga: 7 KORUPTOR Yang Telah Bebas Bersyarat, Eks Jaksa Sampai Eks Gubernur !!!

Citra Polisi

Polisi juga terus menggali keterangan dari Putri Candrawathi. Istri Ferdy Sambo ini terus menjalani pemeriksaan secara marathon di Badan Reserse dan Kriminal (Bareskrim) Polri.

Mengikuti jejak suami dan sopir pribadinya, Putri juga sudah ditetapkan sebagai tersangka. Namun, perempuan yang belakangan ramai diperbincangkan ini tak ditahan karena alasan kemanusiaan.

Akibat keputusan ini, Citra Kepolisian terus melorot tajam.

Sebelum kasus ini terjadi, kepercayaan publik terhadap Kepolisian sebenarnya sudah mengalami penurunan. Kasus pembunuhan yang menyeret sejumlah perwira ini menambah parah citra Korps Bhayangkara.

Dalam empat tahun terakhir, kepercayaan publik terhadap Kepolisian terus mengalami penurunan.***

Editor: Tommy MI Pardede

Tags

Terkini

Terpopuler