Laptop Xiaomi Mi Notebook Pro X Resmi Diumumkan dengan Layar OLED yang Tajam dan CPU Cepat 35W Intel Core i7

- 1 Juli 2021, 13:53 WIB
Xiaomi Mi Notebook Pro X resmi diluncurkan.
Xiaomi Mi Notebook Pro X resmi diluncurkan. /Dok. weibo.com/

BERITA SUBANG - Xiaomi dalam berita gadget terkini resmi mengumumkan laptop premiumnya yang dinamakan Xiaomi Mi Notebook Pro X pada hari Rabu, 30 Juni 2021.

Xiaomi Mi Notebook Pro X memiliki layar OLED besar 15,6 inci dengan resolusi 3,5K (3456x2160 piksel) yang diklaim dapat mencapai kecerahan maksimum 600 nits dengan perlindungan Gorilla Glass dari Corning dan cakupan gamut warna DCI-P3 penuh.

Xiaomi Mi Notebook Pro X ini memiliki desain yang futuristik dengan bezel super tipis (3,03mm) yang diklaim Xiaomi memiliki 91 persen rasio screen-to-body.

Laptop ini ditenagai oleh CPU Intel Core i7 atau Intel Core i5 generasi ke-11 dengan konfigurasi maksimum Intel Core i7-11370H, yang merupakan chipset quad-core (8 utas) 35W yang kuat berdasarkan node SuperFin 10nm.

Baca Juga: Laptop Xiaomi Mi Notebook Pro X akan Diluncurkan pada 30 Juni dengan CPU Kencang 45W dari Intel dan Nvidia!

Untuk masalah grafis, Xiaomi Mi Notebook Pro X ditenagai dengan konfigurasi maksimum Nvidia RTX 3050 Ti dengan 4GB GDDR6 VRAM.

Laptop Xiaomi Mi Notebook Pro X ini dapat dikonfigurasi dengan RAM LPDDR4X hingga 32GB dan SSD PCIe NVMe hingga 1TB.

Xiaomi Mi Notebook Pro X.
Xiaomi Mi Notebook Pro X.

Xiaomi Mi Notebook Pro X ini memiliki berat 1,9kg dengan berhasil mempertahankan ketebalan hingga 18,47mm pada titik tertebalnya, dan keyboardnya memiliki lampu latar dengan key travel 1,5mm.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x