Mantan Kabais: Dugaan Pelecehan Seksual Terlalu Cepat, Pelakunya Saja Belum Ditangkap

- 21 Juli 2022, 14:58 WIB
Eks Kabais TNI, Soleman B Ponto
Eks Kabais TNI, Soleman B Ponto /Tangkapan layar YouTube Refly Harun./

Budhi Herdi mengatakan bahwa belum cukup bukti untuk menaikkan status Bharada E menjadi tersangka meski hasil otopsi Brigadir J sudah keluar.

"Kalau kita bicara otopsi, maka otopsi itu adalah korban. Otopsi korban ada peluru ya korban penembakan. Kita bicara penembakan, tapi sampai saat ini belum ada tersangka. Siapa tersangka, belum ada. Malah cenderung ke pelecehan seksual," jelas Soleman B Ponto.

 Baca Juga: Kematian Brigadir J: Komnas HAM Akan Rampungkan Kronologi dan Umumkan Hasil Investigasi Minggu Ini

Pelaku Sudah Diketahui

Soleman B Ponto menduga, Kepolisian sebenarnya sudah tahu siapa pelaku pembunuhan Brigadir J di rumah Ferdy Sambo yang sebenarnya.

"Sebenarnya saya yakin polisi ini sudah tahu siapa pembunuhnya. Pasti, saya yakin tahu Dari mana? Polisi sudah tahu bahwa di situ ada pistol Glock.

Setiap pistol itu punya nama, artinya punya nomor. Dari nomor pistol itu akan tahu siapa pemegang pistol itu, pasti polisi sudah tahu itu," ujarnya.

 Baca Juga: Punya Spek Bidadari, Ini Foto AKP Rita Yuliana yang Cantiknya Kelewatan

"Zaman sekarang nomor itu kan langsung (dicari), ketemu. Nomor ini pemegangnya siapa, tinggal lihat saja. Apakah pemegang nomor pistol ini saudara E atau siapa. Gak usah diperbincangkan mengapa pistol ini ada di saudara E. Kalau saya bilang, ini pistol raja-raja," kata Soleman B Ponto.

Menurut Soleman B Ponto, kasus ini merupakan kasus yang mudah untuk diungkap. Caranya adalah dengan mengikuti informasi pistol yang digunakan dalam kasus tewasnya Brigadir J.

Halaman:

Editor: Tommy MI Pardede


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah