MAKI Siapkan Ahli Pada Uji Materi TWK Terkait Ahli Status Pegawai KPK di MK

- 11 Juni 2021, 16:36 WIB
Koordinator MAKI Boyamin Saiman
Koordinator MAKI Boyamin Saiman //ISTIMEWA

 

BERITA SUBANG - Sidang Uji Materi terkait Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) alih pegawai KPK menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang diajukan Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) ke Mahkamah Konstitusi yang direncanakan digelar pada Senin, 21 Juni 2021 mendatang.

Koordinator MAKI Boyamin Saiman mengapresiasi gugatan uji materi yang dilayangkannya terasa cepat untuk diproses, dimana sidang pendahuluan akan di gelar sekira pukul 13.30 WIB pada tanggal tersebut sesuai perkara register nomor : 25/PUU-XIX/2021 terkait TWK alih pegawai KPK menjadi ASN.

"Kami gembira dikarenakan MK sangat cepat melakukan prosesnya untuk segera bersidang," tutur Boyamin dalam keterangannya, Jakarta, Jumat, 11 Juni 2021.

Baca Juga: MAKI Akan Ajukan Uji Materi Guna Menentukan Hak Istimewa Firli Bahuri Dari Panggilan Komnas HAM

MAKI kata Boyamin juga menyambut gembira wadah Pegawai KPK yang tidak lolos TWK yang juga ikut mengajukan permohonan uji materi revis Undang-Undang KPK Nomor 19 tahun 2019. Dengan majunya Pegawai KPK yang tidak lolos TWK maka akan sangat memperkuat Permohonan Uji Materi dikarenakan dirugikan secara langsung oleh TWK.

"Kami akan bersinergi dengan pagawai KPK tersebut untuk saling mendukung dengan tujuan dikabulkannya uji materi ini oleh MK," ungkap dia.

Meski demikian, kata Boyamin untuk mengimbangi proses di MK, MAKI telah menyiapkan saksi, saksi ahli dan dokumen-dokumen yang dibutuhkan untuk memperkuat permohonan dengan maksud tidak ada pemecatan pegawai KPK akibat tidak lulus TWK.

Baca Juga: Pertarungan MAKI Melawan KPK Terkait BLBI di PN Jaksel Mulai Hari Ini, Boyamin Saiman Yakin Menang

Sesuai materi permohonan uji materi di MK berdasar pertimbangan putusan MK Nomor 70/PUU-XVIII/2019 yang telah dibacakan pada 4 Mei 2021 menyatakan proses peralihan pegawai KPK menjadi ASN tidak boleh merugikan Pegawai KPK.

Halaman:

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah