Minyak Goreng Langka, Susi Pudjiastuti Bagi Resep Buat Minyak Kelapa

- 11 Maret 2022, 20:00 WIB
Ilustrasi. Berikut cara membuat minyak kelapa untuk masak sebagai pengganti minyak goreng.
Ilustrasi. Berikut cara membuat minyak kelapa untuk masak sebagai pengganti minyak goreng. /Pexels/Tijana Drndarski

BERITA SUBANG - Prihatin dengan harga minyak goreng yang melambung tinggi di pasaran, mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Kabinet Kerja 2014-2019, Susi Pudjiastuti membagikan resep membuat minyak dari kelapa atau minyak klentik yang dapat dilakukan secara mandiri.

Menurut Susi Pudjiastuti, keluarganya sudah tiga tahun terakhir ini membuat minyak kelapa (Virgin Coconut Oil-VCO) sendiri untuk menjaga kesehatan dan juga penghematan.

"Buatnya mudah dan tidak mahal. Selain untuk masak, bisa juga untuk dioleskan ke rambut, tubuh dan lain-lain. Banyak sekali manfaatnya," ujar Susi Pudjiastuti melalui utas di Twitter pribadinya @susipudjiastuti.

Ia juga membagikan video singkat proses pembuatan VCO dalam akun Twitternya. Dari video tersebut, proses pembuatan minyak kelapa dimulai dari memetik buah kelapa di kebun sendiri dan kemudian dikupas.

Baca Juga: Ini Penyebab Kelangkaan Minyak Goreng Kembali Terjadi di Subang, di Tokma Cadika Sempat Tidak Ada

Bahan yang dibutuhkan sepuluh butir kelapa tua di kupas kemudian diambil daging kelapanya. Cuci bersih daging kelapa tersebut kemudian diparut. Tuangkan air secukupnya pada kelapa yang sudah diparut setelah itu remas kelapa untuk mengambil santannya.

Remas semua kelapa yang sudah diparut hingga mengeluarkan santan dalam waktu kurang dari 30 mening. Saring santan dan masukkan ke dalam toples transparan. Kemudian tutup toples dan diamkan selama 2-3 jam.

Setelah toples tertutup rapat, simpan di tempat bersuhu dingin hingga terbentuk dua lapisan yakni bagian atas santan kental (cream) dan bagian bawah santan cair atau air.

Buang air dengan menggunakan selang. Setelah itu, cream kelapa yang ada di kocok menggunakan mixer selama 30-60 menit dengan kecepatan sedang dan stabil.

Baca Juga: Keluhan Warga Subang Terkait Harga dan Stok Minyak Goreng, Pembeli Mengatakan Dibatasi 1-2 Liter Per Orang

Tuangkan hasil kocokan cream kelapa itu ke dalam toples dan diamkan selama 12-15 jam di suhu panas. Hasilnya, akan terlihat 3 lapisan. Lapisan paling bawah itu berisi air, di bagian tengah blonde dan lapisan atas VCO.

Saring VCO sebanyak dua kali. Pertama menggunakan saringan. Tahap kedua, setelah di saring dengan saringan, kemudian saring kembali dengan menggunakan kain. Hasilnya akan menjadi minyak kelapa murni.

"Saya pakai (minyak kelapa) untuk rambut, kulit dan diminum," papar Susi Pudjiastuti.

Pembuatan minyak kelapa ala Susi Pudjiastuti ini disambut baik oleh netizen yang umumnya membuat minyak kelapa dengan cara dimasak. Pada umumnya, pembuatan minyak kelapa dilakukan dengan cara santan kelapa dimasak dengan api kecil dan biasanya membutuhkan waktu 2-3 jam untuk berubah menjadi minyak atau yang dikenal dengan minyak klentik. Biasanya ampas dari minyak kelapa itu digunakan untuk bumbu masakan rendang, sambal dan berbagai olahan menu tradisional.

Minyak kelapa ini sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh, rambut dan kulit. Manfaat minyak kelapa seperti meningkatkan kadar kolesterol baik karena di dalam minyak kelapa terkandung trigliserida rantai menengah (MCT yang diketahui merupakan senyawa yang dapat membantu meningkatkan kadar kolesterol baik.

Minyak kelapa juga mampu membantu mengelola stres, mengurangi rasa lapar, dipercaya dapat meningkatkan fungsi pelindung kulit sehingga mampu menjaga kesehatan kulit. Minyak kelapa juga mencegah penyakit liver atau kesehatan hati.

Baik untuk kesehatan gigi dan membantu menurunkan risiko Alzheimer. Selain itu, sudah sejak dulu minyak kelapa kerap digunakan untuk menjaga kesuburan dan warna alami rambut. Hmm..ada baiknya kalau kita beralih ke minyak kelapa ditengah kelangkaan dan mahalnya minyak goreng dari produk olahan minyak sawit. ***

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x