Waspada Alat Swab Bekas! Tips Mengenali Alat yang Benar-benar Baru

- 2 Mei 2021, 06:55 WIB
Ilustrasi, saat proses test swab Covid-19 penyanyi Brisia Jodie Maurinne
Ilustrasi, saat proses test swab Covid-19 penyanyi Brisia Jodie Maurinne /dok. instagram @brisialova_lombok/

BERITA SUBANG - Kelakuan oknum di Medan - Sumatera Utara yang menggunakan kembali alat swab Covid-19 bekas menuntut masyarakat waspada saat dilakukan test usap (swab).

Penggunaan kembali alat swab bekas beresiko tinggi pada kesehatan dan penularan infeksi virus COVID-19 kepada pasien lainnya.

Bagaimana cara membedakan alat swab baru dengan yang bekas?

Tentunya masyarakat harus berusaha mengenali dan memastikan bahwa alat swab yang digunakan benar-benar baru, masih berada dalam kemasan resmi pabrikan secara rapi dan tersegel.

Masyarakat memiliki hak memastikan alat swab dibuka dari kemasan dan segel dihadapan pasien.

Hal itu disampaikan Ahli Patologi Klinik Laboratorium Primaya Hospital Karawang yang juga merupakan lulusan Universitas Diponegoro Semarang dr. Hadian Widyatmojo, Sp.PK, seperti dilansir Berita Subang dari Antaranews.

Anda bisa mencurigai jika tidak melihat alat swab tersebut dibuka dari tempatnya di depan Anda," ujar dr. Hadian, Sabtu 1 Mei 2021.

Baca Juga: Terbang ke Medan, Muhadjir Effendy Ingin Pastikan Penggunaan Alat Rapid Test Antigen Aman

Petunjuk yang sama dikatakan Dokter Spesialis Patologi Klinik Primaya Hospital Bekasi Barat dr. Dwi Fajaryani, Sp.PK,.

Halaman:

Editor: Edward Panggabean

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x