Bocoran Realme GT Master Exploration Edition Berwarna Putih, Smartphone Cantik dengan Spesifikasi Gahar!

- 21 Juli 2021, 14:51 WIB
Realme GT Master Exploration Edition akan diluncurkan dalam pilihan warna putih.
Realme GT Master Exploration Edition akan diluncurkan dalam pilihan warna putih. /Dok. Weibo/

BERITA SUBANG - Realme dalam Berita Gadget Terkini akan memperkenalkan smartphone seri Realme GT Master Edition besok, yang dikabarkan akan mencakup dua varian, yaitu Realme GT Master Edition dan Realme GT Master Exploration Edition.

Render yang baru-baru ini bocor dari Realme GT Master Exploration Edition menunjukkan kepada kita desain smartphone yang terinspirasi dari koper dan berwarna abu-abu, dan hari ini kita melihat varian berwarna putih, yang mengingatkan kita pada model Silk White pada smartphone Oppo Reno4 Pro.

Gambar-gambar ini diposting oleh beberapa pejabat Realme melalui situs firum Cina, Weibo, dan meskipun mereka tidak membagikan detail spesifikasi dari kedua smartphone ini, CMO perusahaan, Xu Qi Chase, mengonfirmasi bahwa panel belakang versi putih ini dilapisi dengan kaca AG.

Perusahaan sebelumnya mengkonfirmasi bahwa Realme GT Master Explorer Edition akan mengemas kamera utama beresolusi 50MP dengan sensor Sony IMX766 dan dilengkapi dengan OIS.

Baca Juga: Smartphone Realme GT Master Exploration Edition akan Memiliki Kamera Canggih dari Sony dan RAM 19GB

Seri Realme GT Master Edition juga akan memiliki RAM 12GB dan pengguna akan memiliki opsi untuk memperluasnya secara virtual hingga 7GB dengan fitur Ekspansi RAM Dinamis.

Realme GT Master Explorer Edition akan menampilkan tampilan punch hole dan dikatakan memiliki chipset Snapdragon 870 SoC dari Qualcomm sebagai dapur pacunya.

Panel belakang dari Realme GT Master Exploration Edition akan dilapisi kaca AG.
Panel belakang dari Realme GT Master Exploration Edition akan dilapisi kaca AG.

Di sisi lain, Realme GT Master Edition diperkirakan akan datang dengan chipset Qualcomm Snapdragon 778G, serta layar AMOLED beresolusi FullHD+ sebesar 6,43 inci yang didukung kecepatan refresh 120Hz.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x