Manfaat dan Tips Menggunakan Paylater dengan Bijak

- 9 Oktober 2023, 10:19 WIB
Buy Now Pay Later Bersemi di Inggris
Buy Now Pay Later Bersemi di Inggris /Abdul Munim/

BERITA SUBANG - Seiring dengan kemajuan teknologi, saat ini proses pembayaran tidak harus tunai. Anda bisa melakukan pembayaran secara cashless atau nontunai. Caranya bermacam-macam, ada yang menggunakan e-banking, e-money, Qris, dan Paylater.

Dari keempat pilihan tersebut, paylater adalah salah satu yang diminati. Beberapa waktu belakangan, konsumen cukup banyak yang memanfaatkan metode pembayaran tersebut untuk bertransaksi, khususnya di platform e-commerce seperti Blibli.

Apa itu Paylater?

Paylater sendiri dapat diartikan sebagai fasilitas keuangan yang memungkinkan pembayaran dengan cara cicilan tanpa kartu kredit. Dengan menggunakan paylater, konsumen bisa mendapatkan kemudahan dalam berbelanja dengan cara dicicil seperti menggunakan kartu kredit.

Saat ini paylater digunakan oleh semua kalangan, mulai dari anak muda hingga orang tua menggunakan fasilitas keuangan ini. Biasanya mereka menggunakan paylater saat belanja atau membeli tiket perjalanan untuk traveling.

Mereka memilih paylater bukan tanpa alasan. Metode pembayaran ini dinilai memiliki banyak manfaat ketika ingin membeli sesuatu. Apa saja manfaat tersebut? Simak penjelasan berikut ini!

Ada Banyak Promo Menarik

Bisa dibilang ini menjadi salah satu alasan utama orang menggunakan paylater. Ada banyak platform marketplace yang memberikan promo menarik jika konsumen menggunakan fitur paylater. Promo ini hanya bisa diklaim jika transaksi dilakukan dengan menggunakan paylater. Jenis promo yang diberikan bermacam-macam, ada yang berbentuk cashback, potongan harga, hingga hadiah menarik.

Penawaran promo ini tentunya membuat konsumen tertarik untuk bertransaksi dengan paylater. Apalagi proses pendaftarannya sangat mudah dan cepat. Anda hanya perlu menyiapkan kartu identitas untuk bisa menggunakan paylater.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x