PT Evoluzione Tyres Berikan Dana CSR JKN KIS ke Pemda Subang agar Warga Miskin Dapat Akses Kesehatan Gratis

- 5 Desember 2022, 14:31 WIB
Wabup Subang Agus Masykur Rosyadi (kiri) bersama Kepala BPJS Cabang Sumedang Dikdik Sadikin teken PKS JKN KIS warga Subang bersumber dari dana CSR PT Evoluzione Tyres Subang dan BPR Karya Utama Jabar. (Senin, 5/12/22)
Wabup Subang Agus Masykur Rosyadi (kiri) bersama Kepala BPJS Cabang Sumedang Dikdik Sadikin teken PKS JKN KIS warga Subang bersumber dari dana CSR PT Evoluzione Tyres Subang dan BPR Karya Utama Jabar. (Senin, 5/12/22) /Prokompim Setda Subang /

BERITA SUBANG - PT Evoluzione Tyres berikan dana CSR ke Pemda Subang bagi jaminan perlindungan kesehatan masyarakat dalam program JKN KIS.

Program JKN KIS merupakan agenda pemerintah diperuntukkan bagi masyarakat miskin sebagai jaminan akses mendapat layanan kesehatan secara gratis.

Pemerintah Kabupaten Subang kemudian bekerja sama dengan BPJS Subang yang merupakan bagian wilayah layanan BPJS Cabang Sumedang, guna menyalurkan CSR PT Evoluzione Tyres tersebut.

Baca Juga: Alhamdulillah! JKN KIS Warga Subang Dicover CSR PT Evoluzione Tyres dan BPR Karya Utama Jabar, dengan BPJS

Penandatanganan kerjasama penyaluran CSR PT Evoluzione Tyres dilakukan Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi (Kang Akur) dengan Kepala BPJS Cabang Sumedang, Dikdik Sadikin, di halaman Kantor Bupati Subang, Senin 5 Desember 2022.

PT Evoluzione Tyres adalah anak perusahaan PT Astra Otoparts Tbk yang memproduksi ban motor dengan merek Aspira dan Pirelli.

Pabrik PT Evoluzione Tyres terletak di Jl. Raya Purwadadi - Kalijati, Dusun Kaliangbawang RT/RW 17/8 Desa Wanakerta, Kecamatan Purwadadi, Kabupaten Subang.

Baca Juga: Bupati Subang Lantik 276 Pejabat Fungsional: Saudara Masih Putih, Jangan Diisi Tinta Merah atau Hal yang Buruk

Terpisah, kepedulian PT Evoluzione Tyres juga dilakukan pada lingkungan eko sistem.

PT Evoluzione Tyres memiliki EvoTy Pranaraksa Center yang bertujuan menjadi pusat konservasi keanekaragaman buah langka nusantara.

Pusat konservasi keanekaragaman buah langka nusantara merupakan inisiasi Astra dengan LIPI Cibinong yang dilakukan oleh perusahaan Grup Astra.

“Pengembangan EvoTy Pranaraksa Center memiliki empat tujuan utama dalam mendukung pelestarian lingkungan hidup dan kesejahteraan masyarakat," kata Wakil Presiden Direktur PT Evoluzione Tyres, Ferdinand Hardjiono.

Baca Juga: Ada Apa nih? Seluruh Kades di Subang Dikumpulkan di Satu Tempat, Nampak Sekda dan Ketua PN Subang

Ruang Terbuka Hijau (RTH) di lingkungan perusahaan PT Evoluzione Tyres Subang menjadi objek tanam buah langka nusantara.

300 bibit pohon buah langka nusantara yang sesuai dengan iklim udara dan tanah di Subang, telah ditanam di areal RTH PT Evoluzione Tyres Subang.

Pohon yang ditanam di antaranya adalah bibit pohon Buni, Bisbul, dan Jeruk Kingkit.

Ada pula pohon berbuah Alkesa, Blimbing Wuluh, dan Cereme. Serta Cokelat, Mundu, dan Jamblang.

Ditanam pula pohon Sirsak Ratu, Sukun, dan Kecapi. 

Juga ada tanaman langka berbuah lainnya seperti Kokosan, Jambu Mawar, dan Belimbing Dewi, yang ditanam di area RTH PT Evoluzione Tyres Subang.

Masyarakat sekitar perusahaan juga dilibatkan dalam pemeliharaan tanaman buah yang ditanam, sebagai upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat.***

Dapatkan berita terkini, informasi terbaru dan kabar terkini dari BeritaSubang.com melalui Google News.

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x