Polisi Sudah Kantongi Pelaku Pembunuhan Subang, Sosok Wanita Bergamis Masih Misterius

- 10 Oktober 2021, 21:08 WIB
Babak Baru Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Polisi Periksa 3 Kakak Tuti Suhartini
Babak Baru Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Polisi Periksa 3 Kakak Tuti Suhartini /Zona gosip/Youtube

BERITA SUBANG - Titik terang pelaku pembunuh Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu (23) yang tewas secara mengenaskan di bagasi mobil Alphard yang terparkir di dalam rumah mulai terkuak.

Polisi kabarnya, telah berhasil mengindentifikasi para pelaku berdasarkan jejak kaki yang ada di TKP. Namun hingga kini, pihak kepolisian masih bungkam soal perkiraan jumlah pelaku.

Selain itu, soal kemunculan sosok wanita bergamis hingga masih menjadi misteri.

Baca Juga: Ahli Forensik Sumy Hastry Jadi Harapan Masyarakat untuk Ungkap Kasus Pembunuhan Subang

Namun demikian, Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Erdi A Chaniago mengatakan, penyidik kini tengah fokus menetapkan tersangka sambil menyiapkan bukti, saksi dan petunjuk.

Beberapa dugaan sementara terkait sosok pelaku pun sudah diketahui.

Sebelumnya Kapolres Subang AKBP Sumarni mengatakan, melihat kondisi rumah korban yang tak mengalami kerusakan hingga hartanya masih aman, pelaku ini diketahui mengenali korban dan hafal isi rumah korban.

"Diketahui dari hasil olah TKP serta keterangan dari saksi-saksi, diduga pelaku ini mengenal korban dan sudah mengetahui situasi dari dalam rumah korban," kata Sumarni.

Tim Inafis Polres Subang juga menemukan temuan yang mengindikasikan jejak pelaku sempat membersihkan jasad korban di kamar mandi. Hal ini dilakukan sebelum menyeret korban ke dalam mobil.

Selain itu, muncul pula kecurigaan pada seorang yang diduga terlibat dalam kasus pembunuhan ini.

 

Baca Juga: Tiga Kasus Pembunuhan Sadis di Subang Ini Masih Misterius, Salah Satunya Terjadi 2018

Wanita ini terekam kamera CCTV membuang suatu benda yang diduga sebagai barang bukti dalam kasus pembunuhan ini.

Barang bukti ini diketahui dibuang di tempat sampah dalam tempat cuci kendaraan di dekat TKP.

Menurut Dede, pengelola usaha cucian kendaraan membenarkan ada seorang wanita yang membuang sesuatu di tempat sampah.

Dede mengatakan, wanita ini sempat turun dari mobil Avanza lalu berjalan menuju tempat cuci kendaraan dan membuang sesuatu.

"Kayak pakai gamis," ungkap Dede saat mendeskripsikan wanita misterius itu dalam kanal YouTube Heri Susanto.

Baca Juga: Kalung Amalia Ditemukan, Ahli Forensik Pastikan Pelaku Pembunuhan Subang Segera Terungkap

"Turun, kelihatannya naik ke sini, cuman CCTV fokusnya ke jalan," kata dia.

Dede menduga saat wanita misterius ini membuang sesuatu, tempat usaha cuciannyamasih dalam kondisi tertutup.

Selain itu, ia menjelaskan kecurigaannya atas wanita ini dan barang yang dibuang ini bermula ketika anjing pelacak polisi menggonggong terus ke arah tong sampah.

"Ketahuannya sama anjing pelacak," ujar Dede.

Dede pun menegaskan kalau tidak jelas barang apa yang dibuang karena kamera CCTV berada di rumah di seberang jalan hingga tak bisa merekam detail wanita ini.

"Waktu itu juga kata polisi diperkirakan ada yang buang ke sana," kata Dede.

Selanjutnya, Dede mengungkapkan kemungkinan barang yang dicari polisi sudah musnah sebab isi tong sampah ini tiap hari dibakar usai dipakai.***

 

Editor: Tommy MI Pardede


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah