Polisi Telusuri Avanza dan Nmax Diduga Tumpangan Pelaku Pembunuhan di Subang

- 18 September 2021, 10:37 WIB
Ilustrasi CCTV
Ilustrasi CCTV /Pexels/PhotoMIX Company/


BERITA SUBANG - Polisi terus menelusuri keberadaan satu mobil Toyota Avanza berwarna putih dan satu sepeda motor Nmax warna biru gelap yang sempat terekam kamera CCTV saat pembunuhan ibu anak di Subang.

Diduga kendaraan tersebut digunakan oleh pelaku pembunuhan. Bahkan polisi menelusuri sekitar lima ribu kendaraan yang sama tersebut di seluruh Jawa Barat.

Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan menyampaikan sejumlah temuan polisi yang merupakan hasil kerja selama 30 hari.

Baca Juga: Ini Kata Pakar Mikro Ekspresi Soal Gestur Yosef Saat Ditanya Kasus Pembunuhan Subang

Dari rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian, dikaitkan dengan keterangan saksi di sekitar lokasi kejadian, polisi menemukan mobil Avanza berwarna Putih.

Kombes Pol Ahmad Ramadhan menyampaikan kendaraan pertama yang diduga digunakan pelaku adalah Avanza berwarna putih.

"Dari kesesuaian itu, hanya sementara ini ada dugaan bahwa diduga pelaku menggunakan kendaraan, ini hanya diduga atau ada dugaan sebuah kendaraan jenis avanza warna putih. Artinya kalau pun dia pelaku, ada hubungannya dengan kejadian tersebut," kata Kombes Pol Ahmad Ramadhan di Mabes Polri, Jakarta, Jumat 17 September 2021.

Baca Juga: Istri Muda Yosef dan Korban Pembunuhan di Subang Kerap Berselisih Terkait Pengelolaan Yayasan

Dari rekaman CCTV itu pula, selain Avanza putih, polisi menemukan kendaraan lain yakni sepeda motor.

Saat itu, dua mayat perempuan, Amalia dan Tuti ditemukan bersimbah darah di bagasi mobil yang diparkir di rumah, di Kampung Ciseuti Desa Jalan Cagak Kecamatan Jalan Cagak Kabupaten Subang.

Halaman:

Editor: Tommy MI Pardede


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah