Sempat Viral Kritik Pemerintah Soal Penanganan Covid, Ini Cita-Cita Kades Jalan Cagak di Subang

- 12 Januari 2021, 04:56 WIB
Indra Zainal Alim (kanan), Kepala Desa Jalan Cagak di Subang, dalam sebuah unggahan video di Youtube ketika ia berkeluh kesah terkait kebijakan Pemda Jabar terkait penanganan Covid-19, pada April 2020 lalu
Indra Zainal Alim (kanan), Kepala Desa Jalan Cagak di Subang, dalam sebuah unggahan video di Youtube ketika ia berkeluh kesah terkait kebijakan Pemda Jabar terkait penanganan Covid-19, pada April 2020 lalu /Tangkapan Layar Youtube/

BERITA SUBANG - Pada April 2020 lalu nama Indra Zainal Alim, Kepala Desa Jalan Cagak di Subang, sempat viral di sosial media setelah melontarkan kritik pedas kepada Pemerintah, termasuk Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Presiden Joko Widodo.

Ia memang lantas meminta maaf secara terbuka setelah sebelumnya menyoroti lemahnya kebijakan bantuan sosial kepada masyarakat terdampak Covid-19 yang dibuat Pemerintah, utamanya Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Pernyataan viralnya dilontarkan menjelang lebaran tahun lalu, ketika ia mengkritisi kebijakan pemerintah provinsi yang menyebabkan data penerima Bansos yang telah dihimpun dari bawah tidak terpakai dan berakhir sia-sia.

Baca Juga: Atasi Masalah Banjir di Pamanukan, BPBD Subang Ternyata Tengah Membuat Sodetan Sungai Cipunagara

Memimpin sebuah desa berhawa sejuk di daerah pegunungan dengan ketinggian sekitar 700 meter di atas permukaan laut, ternyata tidak membuat Indra Zainal adem ayem ketika hal menyangkut urusan perut warganya menjadi semrawut.

"Kami sebagai Kepala Desa seolah-olah di adu dengan masyarakat karena kebijakan Bapak," katanya waktu itu, mengungkapkan kekesalannya kepada Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, atau Kang Emil.

Kala itu, ia mengklaim merepresentasikan keluh kesah para Kades di Kabupaten Subang yang harus mengalami banyak tuduhan miring dari warganya ketika bantuan sosial tidak sampai ke masyarakat bawah.

Baca Juga: Perceraian di Subang Ternyata Banyak Disebabkan oleh Faktor Ekonomi, Cek Disini Angkanya

Berbicara kepada Berita Subang, Kades Indra Zainal mengatakan kala itu ia yakin tengah membela kepentingan warga.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x