Istri Ferdy Sambo Sempat Teriak Histeris Tolong Sebelum Kejadian, Kamaruddin: CCTV Rawan Diedit

- 3 Agustus 2022, 13:48 WIB
Kolase Brigadir J, Bharada E dan Istri Ferdy Sambo
Kolase Brigadir J, Bharada E dan Istri Ferdy Sambo /Diolah Dari Google

BERITA SUBANG - Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) mengklaim telah mengantongi sejumlah bukti termasuk kronologi lengkap terkait kasus penembakan Brigadir J di rumah dinas Ferdy Sambo di Duren Tiga, Jakarta Selatan, pada 8 Juli 2022.

Komnas HAM juga mengaku telah memanggil sejumlah pihak untuk memperdalam penyelidikan.

Komnas HAM, pada Senin 26 Juli 2022 mengatakan, pihaknya telah memeriksa Tim Forensik.  Dalam pertemuan itu, Komnas HAM melontarkan banyak pertanyaan terkait otopsi.

Baca Juga: Puji Kapolri Listyo Sigit, Mahfud MD:Tragedi Duren Tiga Bukan Kasus Kriminal Biasa

 Baca Juga: Kamaruddin Simanjuntak Minta Bertemu Istri Kadiv Propam Polri Nonaktif Ferdy Sambo

Lanjut pada Selasa 26 Juli 2022, Komnas HAM memanggil semua aide de camp (ADC) atau ajudan Irjen Ferdy Sambo, termasuk Bharada E sebagai orang yang dituduh melakukan penembakan.

Kemudian, pada Rabu 28 Juli 2022, Komnas HAM memeriksa CCTV dan HP dengan Siberbareskrim dan Digital Forensik Puslabfor Mabes Polri. Pemeriksaan itu belum rampung dan akan dilanjutkan pekan depan.

Lalu, pada pekan ini, Senin 1 Agustus 2022, Komnas HAM juga kembali melakukan pemeriksaan terhadap ART dan satu ajudan Sambo.

Baca Juga: Ngaku Korban Pelecehan Seksual, Tapi Ga Pernah Muncul, Dewi Tanjung: Oh, Gara-gara Parfum, Kiraan..

Pada Rabu 2 Agustus, Komnas HAM juga seharusnya memeriksa petugas PCR terkait, tetapi yang bersangkutan tidak memenuhi undangan sesuai jadwal.

Berikut temuan-temuan terbaru Komnas HAM di kasus Brigadir J:

  1. Dokumentasi foto di Magelang

Komnas HAM mengaku telah mengantongi dokumentasi foto di Magelang yang diyakini penting untuk mengungkap kasus penambakan Brigadir J

Foto itu diambil sebelum rombongan Brigadir J pulang ke Jakarta dan terjadinya peristiwa penembakan di rumah Kadiv Propam Nonaktif Irjen Ferdy Sambo, Jakarta Selatan pada Jumat 8 Juli 2022

"Salah satu yang membuat ini kaya, misalnya terkait apa yang terjadi di Magelang," kata Komisioner Komnas HAM Choirul Anam di Kantor Komnas HAM, Jakarta Pusat pada Senin 2 Agustus 2022.

Baca Juga: Selamatkan Isteri Jenderal, Pengacara Sebut Bharada E Pahlawan

  1. Bukti PC

Komnas HAM juga mengaku mengantongi bukti hasil PCR yang dilakukan oleh Brigadir J, Bharada E dan istri Kadiv Propam Nonaktif Irjen Ferdy Sambo.

Anam menyatakan bukti itu pihaknya peroleh meskipun petugas PCR tidak memenuhi panggilan pemeriksaan pada Senin 1 Agustus 2022.

"Memang kami mendapatkan hasil PCR walaupun petugas PCR-nya pada kesempatan tadi belum sempat untuk datang," kata Anam.

Baca Juga: Kompolnas Minta Ferdy Sambo Dinonaktifkan Sebagai Kepala Satgassus Polri

  1. Teriakan istri Sambo sebelum penembakan

Komnas HAM mengungkapkan ada teriakan Putri Chandrawati, istri Sambo sebelum kejadian penembakan. Hal itu diketahui juga oleh Ricky.

Namun, Ricky tidak mengetahui teriakan itu disebabkan oleh apa, termasuk dugaan pelecehan seksual yang dituding dilakukan oleh Brigadir J kepada Putri.

"Dia hanya mendengar teriakan dari ibu itu. Tidak tau kenapa teriakan terjadi," kata Taufan.

Baca Juga: Praktisi Hukum: Publik Tunggu Kejujuran Putri Candrawati Terkait Tragedi Duren Tiga

Kuasa hukum keluarga Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak meragukan keaslian bukti Closed-circuit television (CCTV) yang diambil polisi dari rumah dinas Irjen Ferdy Sambo.

"Saya sudah katakan Komnas HAM itu kalau dapat bukti elektronik diuji dulu. Karena namanya berbau elektronik itu bisa ori bisa editan juga," kata Kamaruddin di Bareskrim Polri, Jakarta, Selasa 2 Agustus 2022 malam. 

"Elektronik itu rawan diedit, maka harus diuji ahli forensik," sambungnya.

"Kalau belum diuji bisa saja itu editan. Bisa saja CCTV yang lalu dibuat seolah-olah pada hari itu," kata Kamaruddin.

Dapatkan berita terkini, informasi terbaru dan kabar terkini dari BeritaSubang.com melalui Google News.

***

Editor: Tommy MI Pardede


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x