Jasa Raharja Tambah Kuota Mudik Gratis Naik Kereta Api, Ini Rute Mudik Sehat Bersama BUMN 2022

- 18 April 2022, 10:00 WIB
Mudik sehat bersama BUMN 2022 gratis/tangkapan layar/instagram pegadaian_id/
Mudik sehat bersama BUMN 2022 gratis/tangkapan layar/instagram pegadaian_id/ /

BERITA SUBANG - Mudik gratis lebaran di kampung halaman sangat diminati masyarakat. Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menggelar Mudik Sehat Bersama BUMN 2022, dengan PT Jasaraharja sebagai koordinatornya.

Tingginya antusias mudik gratis bersama BUMN, maka PT Jasaraharja melakukan penambahan rute dan armada.

Berikut cara pendaftaran dan persyaratan mengikuti mudik gratis Bersama BUMN 2022, beserta rutenya.

Pendaftar Mudik Sehat Bersama BUMN dianjurkan untuk mengunduh aplikasi JRku pada smartphone.

Baca Juga: Asiikk.. Senin 18 April 2022, THR Bagi PNS, TNI, Polri Mulai Cair

Berikut Cara Pendaftaran Mudik Sehat Bersama BUMN 2022:

Melalui aplikasi JRku, pilih menu Mudik 2022
Melalui website: mudik.jasaraharja.co.id

Waktu Pendaftaran Mudik Sehat Bersama BUMN 2022:

Pendaftaran dibuka hari ini, Senin 18 April 2022 pukul 09.00-15.00 WIB, selama kuota masih ada.

Baca Juga: Cara Daftar Online Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2022, Tujuan 17 Kota di Sumatera dan Jawa

Syarat Mudik Gratis Bersama BUMN 2022:

1. Harus memiliki sepeda motor dan SIM C.

2. Satu orang yang mendaftar dapat mengajak maksimal 4 orang dewasa (diatas 3 tahun).

3. Pendaftar dan calon peserta harus mempunyai hubungan keluarga, yang dibuktikan dengan Kartu Keluarga (KK), atau surat nikah, atau akta lahir.

4.Surat nikah atau akta lahir.

5. Satu orang pendaftar atau peserta hanya boleh terdaftar satu kali.

Baca Juga: Cek Bansos Kemensos Untuk Penerima Bantuan BPNT April 2022 dan BLT Minyak Goreng Total Rp500 Ribu

Data penunjang yang harus diupload:

1. KTP dan SIM C yang masih berlaku atas nama pendaftar, dan harus sama.
2. STNK dan pajak sepeda motor yang masih berlaku.
3. KK, atau surat nikah, atau akta lahir (salah satu), atau identitas seperti kartu pelajar bagi yang belum memiliki KTP.
4. Sertifikat vaksin untuk masing-masing calon peserta mudik.

Syarat pada saat keberangkatan:

1. Peserta Mudik yang telah mendapatkan vaksinasi dosis ketiga (booster) tidak wajib menunjukan hasil negatif tes RT-PCR atau rapid test antigen.

2. Peserta Mudik yang telah mendapatkan vaksinasi dosis kedua wajib menunjukkan hasil negatif rapid test antigen yang sampelnya diambil dalam kurun waktu 1 x 24 jam, atau hasil negatif tes RT-PCR yang sampelnya diambil dalam kurun waktu 3 x 24 jam sebelum keberangkatan sebagai syarat perjalanan.

3. Peserta Mudik yang telah mendapatkan vaksinasi dosis pertama wajib menunjukan hasil negatif tes RT-PCR yang sampelnya diambil dalam kurun waktu 3 x 24 jam sebelum keberangkatan sebagai syarat perjalanan.

Baca Juga: DKI Jakarta dan 29 Daerah Ini Sudah Menerima Tunjangan Sertifikasi Guru Triwulan 1 Tahun 2022

Berikut kota tujuan dan rute mudik naik kereta api:

- KA Matarmaja (Malang Kota)
Tanggal pemberangkatan: Jumat 29 April 2022 dan Sabtu 30 April 2022

- KA Kertajaya (Pasar Turi)
Tanggal pemberangkatan: Sabtu 30 April 2022 dan Minggu 1 Mei 2022

- KA Jayabaya (Malang Kota)
Tanggal pemberangkatan: Sabtu 30 April 2022

- KA Jayakarta (Gubeng)
Tanggal pemberangkatan: Sabtu 30 April 2022

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra, Scorpio, Sagitarius, 18 April 2022: Kejutkan Pasangan Dengan Sikap Romantis

- KA Darmawangsa (Pasar Turi)
Tanggal pemberangkatan: Jumat 29 April 2022 dan Sabtu 30 April 2022

- KA Brantas (Blitar)
Tanggal pemberangkatan: Jumat 29 April 2022 dan Sabtu 30 April 2022

- KA Bangungkarta (Jombang)
Tanggal pemberangkatan: Sabtu 30 April 2022 dan Minggu 1 Mei 2022

- KA Tawang Jaya (Semarang Poncol)
Tanggal pemberangkatan: Rabu 27 April 2022

Apabila memiliki kendala dalam proses pengisian pendaftaran Mudik Sehat Bersama BUMN, dapat menghubungi Call Center berikut:

(021) 5203454 ext. 239 dan 250 Jam Operasional: 08:00 s/d 16:30 WIB.

Demikian informasi adanya tambahan kuota Mudik Gratis Naik Kereta Api Bersama BUMN 2022.***

 

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x