Ratusan Polisi Grebek Sarang Narkoba, Puluhan Orang Diamanakan Berikut Barang Bukti Narkoba, Sajam, dan Senpi

- 9 Mei 2021, 11:42 WIB
Polisi grebek pelaku penyalahgunaan narkoba di Kampung Ambon, Cengkareng, Sabtu 8 Mei 2021.
Polisi grebek pelaku penyalahgunaan narkoba di Kampung Ambon, Cengkareng, Sabtu 8 Mei 2021. /kolase instagram @jurnalis169/

BERITA SUBANG - Kampung Ambon, Cengkareng yang diduga kuat menjadi sarang peredaran narkoba dikepung ratusan polisi pada Hari Sabtu siang Tanggal 8 Mei 2021.

Pada peristiwa tersebut personil Kepolisian Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya dan Polres Metro Jakarta Barat mengamankan puluhan orang yang diduga terlibat dalam penyalahgunaan narkona juga obat-obatan terlarang.

Selain mengamankan terduga pelaku, polisi juga menyita dan mengamankan berbagai macam jenis barang bukti terkait narkoba bahkan hingga sejumlah senjata tajam dan senpi dari lokasi kejadian.

Peristiwa yang berlangsung dramatis itu diinformasikan @communitypolice, Sabtu tengah malam.

Baca Juga: Petrus Golose Sebut Peredaran Narkoba Masih Marak Di Masa Pandemi Covid-19, BNN dan Kemenkes Jalin Sinergitas

Tindakan tegas Polri memberantas peredaran narkoba mendapat apresiasi netizen.

@indra_paripurna berkomentar, "Mantap Bravo Komandan. Cabut sampai ke akar-akarnya tampa pandang bulu dan kekuatan apapun. Bravo Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya @divisihumaspolri".

@haryonoqueen menulis, "Tolong dibina ndan... kalo ga bisa ya dibinasakan biar bersih dari narkoba dan preman bangsa kita".

@joessant menyemangati Polri, "Terus lakukan pendaratan di tempat2 tersebut".

Halaman:

Editor: Edward Panggabean

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x