JBMI: Penunjukan Komjen Listyo Sigit Jadi Calon Kapolri Cerminkan Kebhinekaan dan Dalihan Natolu

- 15 Januari 2021, 17:27 WIB
Kabareskrim Polri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo
Kabareskrim Polri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo /Antara Foto

BERITA SUBANG - Jam'yah Batak Muslim Indonesia (JBMI) mendukung keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajukan Komjen Listyo Sigit Prabowo sebagai calon tunggal Kapolri ke DPR RI.

Sekretaris Jenderal JBMI Arif Marbun mengatakan penunjukan Komjen Listyo Sigit Prabowo mencerminkan semangat kebhinekaan di Indonesia.

"Terpilihnya Komjen Listyo Sigit Prabowo menjadi calon tunggal Kapolri merupakan cerminan kebhinekaan di Indonesia," ujar Arif Marbun di Jakarta, Jumat 15 Januari 2021.

Baca Juga: Lokasi ATM BCA di Kabupaten Subang, Jawa Barat, Ada di 47 Tempat, Ini Alamatnya

Baca Juga: Jokowi Ungkapkan Berbelasungkawa atas Gempa 6,2 Magnitudo di Sulawesi Barat

Selain itu, menurut Rois Am Forum Santri Nasional itu, penunjukkan Komjen Listyo Sigit Prabowo juga sejalan dengan semangat Dalihan Natolu dalam budaya batak.

"Inti ajaran Dalihan Natolu adalah kaidah moral berisi ajaran saling menghormati (masipasangapon) dengan dukungan kaidah moral saling menghargai dan menolong," terang Marbun.

Arif Marbun mengatakan, JBMI menghormati dan mendukung keputusan Presiden Jokowi. Menurutnya penunjukan calon Kapolri merupakan hak preogratif Presiden.

Baca Juga: Raffi Ahmad Usai Ikut Vaksin Sama Jokowi, Eh Malamnya Langgar Prokes, Digugat David Tobing

Halaman:

Editor: Sunardi Panjaitan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x