Akankah Will Smith Kehilangan Penghargaan Oscar Usai Tampar Chris Rock?

- 28 Maret 2022, 20:14 WIB
Kolase foto Will Smith memaki Chris Rock (Kiri) usai menampar komedian itu di atas panggung Oscar
Kolase foto Will Smith memaki Chris Rock (Kiri) usai menampar komedian itu di atas panggung Oscar /Tangkapan layar TV via Express UK

BERITA SUBANG - Peristiwa mengejutkan bak drama dilakukan Will Smith, aktor berusia 53 tahun, yang menampar komedian Chris Rock di acara bergengsi Oscar 2022 usai Chris Rock melontarkan lelucon terkait rambut istrinya, Jada Pinkett Smith.

Chris Rock awalnya mengucapkan bahwa ia menyayangi Jada Pinkett dan menilai Jada akan sangat cocok untuk bermain di film G I Jane yang tokoh utamanya berkepala plontos.

Awalnya Will Smith juga ikut tertawa mendengar lelucon itu, namun saat ia berpaling ke arah istrinya, wajah Jada Pinkett tampak tidak senang dan menunjukkan ketersinggungan. Jada memang berkepala plontos karena menderita penyakit autoimun.

Baca Juga: Will Smith Menangis Saat Minta Maaf di Oscar 2022

Bermaksud membela istrinya, Will Smith pun langsung naik ke panggung dan menampar pipi Chris Rock. Kejadian itu mengejutkan semua pihak yang hadir di ajang Oscar 2022 ke 94 yang berlangsung di Hollywood, Los Angeles, Amerika Serikat itu.

Pada akhirnya, Will Smith juga meminta maaf saat menyampaikan pidato kemenangannya sebagai Best Actor. Ia memenangkan Piala Oscar berkat film King Richard.

Namun apakah ia akan mengembalikan Piala Oscar itu atau kehilangan hak nya sebagai pemenang Oscar 2022 kategori Aktor Terbaik? The New York Post menurunkan tulisan bahwa beberapa orang dalam industri hiburan meminta Will Smith untuk mengembalikan penghargaan Aktor Terbaik usai menggampar Chris Rock di panggung Oscar 2022.

Academy of Motion Picture Arts and Sciences, yang membagikan penghargaan  pada Minggu 27 Maret 2022, di Dolby Theatre di Los Angeles, memiliki pedoman ketat dalam kode etiknya.

Baca Juga: Saifuddin Ibrahim Sesalkan Penutupan Tempat Pelayanan Doa Kesembuhan Pastor Andi Simon

Sumber tersebut mengatakan semua orang di ruangan itu terkejut dan merasa tidak nyaman dengan serangan yang dilakukan Will Smith.

"Saya pikir Will tidak ingin mengembalikan Oscar-nya, tetapi siapa yang tahu apa yang akan terjadi sekarang," ujar sumber yang identitasnya dirahasikan itu.

Sutradara Knocked Up Judd Apatow mengkritisi tindakan Will Smith di akun Twiternya. Dalam cuitannya, yang sekarang sudah dihapus, ia mengatakan "dia (Will Smith) bisa saja membunuhnya. Itu murni di luar kendali kemarahan dan kekerasan," ujar Apatow.

Menurut Apatow, dalam tiga dekade terakhir toh banyak lelucon yang dilontarkan untuk Will Smith dan Jada apalagi mereka bukan lah pendatang baru di dunia hiburan. "Dia kehilangan akal," tukas Apatow menyindir Will Smith.

Dalam kode etik Academy Award yang dirilis pada 2017 setelah skandal pelecehan seksual yang melanda industri film Hollywood menekankan pentingnya menjunjung tinggi nilai-nilai Academy seperti inklusi, membina lingkungan yang mendukung dan menghormati martabat manusia.

Baca Juga: Will Smith Tampar Chris Rock di Panggung Oscar 2022

Saat itu, CEO AMPAS Dawn Hudson menulis kepada anggotanya bahwa keanggotaan akademi adalah hak istimewa yang ditawarkan hanya kepada segelintir orang terpilih dalam komunitas pembuat film global.

“Selain mencapai keunggulan di bidang seni dan ilmu perfilman, anggota juga harus berperilaku etis dengan menjunjung tinggi nilai-nilai Akademi untuk menghormati martabat manusia, inklusi, dan lingkungan yang mendukung yang menumbuhkan kreativitas," ujarnya.

Ia menambahkan, tidak ada tempat di Academy bagi orang-orang yang menyalahgunakan status, kekuasaan, atau pengaruh mereka dengan cara yang melanggar standar kesopanan yang diakui. Akademi secara tegas menentang segala bentuk pelecehan, pelecehan atau diskriminasi berdasarkan jenis kelamin, orientasi seksual, ras, etnis, kecacatan, usia, agama, atau kebangsaan.

"Dewan Gubernur percaya bahwa standar ini sangat penting untuk misi Akademi dan mencerminkan nilai-nilai kami,” tegasnya. ***

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x