Mega Sinetron Suara Hati Istri Tuai Kritik dari Netizen Akibat Pemeran Zahra Masih di Bawah Umur, KPI Kemana?

- 2 Juni 2021, 08:59 WIB
/Instagram Mega Kreasi Films (@mkf_official)/



BERITA SUBANG - Menonton Sinetron adalah salah satu cara dan Pilihan Masyarakat menghibur diri dari lelahnya keseharian setelah beraktivitas. 

Menonton TV  bersama keluarga setelah hari yang panjang tentu menjadi pilihan hiburan keluarga di Indonesia. 

Ada yang baru-baru ini ramai dibicarakan, yakni Mega Sinetron Suara Hati Istri ini viral di media sosial Twitter karena sebuah akun @utanisme mengunggah biodata salah satu pemeran Mega Sinetron Suara Hati Istri yang diperankan oleh Lea Ciarachel Fourneaux sebagai Zahra.

Dengan Caption dari Utas Pemilik akun @Utanisme "yall really normalizing grooming and making it on tv series...."

Terjemahannya: "Kalian semua benar-benar menormalisasi anak bawah umur menjadi pasangan (istri) dan membuatnya menjadi Serial TV...."

Baca Juga: Jerinx Bakal Hirup Udara Bebas Selasa 8 Juni Mendatang

Protes netizen tentang umur asli pemeran Zahra
Protes netizen tentang umur asli pemeran Zahra

Cuitan tersebut menjadi viral dan diperbincangkan oleh netizen di jejaring media sosial Twitter.

Netizen menjadi kesal, pasalnya Artis Lea Ciarachel Fourneaux yang berperan sebagai Zahra, istri ke-4 Pak Tirta di Mega Sinetron Suara Hati Istri masih tergolong dibawah umur namun harus memerankan beberapa adegan yang seharusnya diperankan oleh orang dewasa.

Pemeran Zahra ini ternyata Lahir di Bali 5 Oktober 2006 yang artinya sekarang baru berusia 15 tahun.

Netizen sangat menyayangkan hal tersebut dapat lolos dari pantauan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) dan mempertanyakan dimana peran KPI dalam Pengawasan kelayakan Perfilman Indonesia.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah