Twitter Blue Resmi Diluncurkan, Layanan Premium Berlangganan dari Twitter Tanpa Adanya Iklan

- 15 November 2021, 14:49 WIB
Twitter Blue membawa artikel tanpa iklan dan pembatalan cuitan dengan cara berlangganan.
Twitter Blue membawa artikel tanpa iklan dan pembatalan cuitan dengan cara berlangganan. /Dok. blog.twitter.com/

BERITA SUBANG - Twitter secara resmi meluncurkan Twitter Blue, layanan berlangganan premium untuk para pengguna di seluruh paltform iOS, Android, dan juga web. Twitter Blue sendiri membawa fitur dan konten yang lebih banyak, serta cara lebih banyak untuk berpartisipasi dalam sebuah perbincangan.

Salah satu fitur yang ada di dalam Twitter Blue adalah pengguna dapat membaca artikel bebas iklan, yang disampaikan perusahaan ditujukan untuk memberikan pengalaman membaca yang lebih baik serta memberikan dukungan untuk jurnalisme di bidang yang mereka ikuti.

Ada juga fitur Top Articles, yang bertujuan agar para pengguna Twitter Blue tetap mendapatkan informasi terbaru di komunitas mereka ataupun di bidang yang pengguna minati dalam waktu 24 jam terakhir agar tidak tertinggal dengan yang lain.

Pengguna Twitter Blue juga lebih banyak mendapatkan opsi kostumisasi untuk laman mereka. Terdapat juga kini Bookmark Folders yang dapat digunakan untuk menandakan artikel atau cuitan yang ingin disimpan oleh pengguna yang berlangganan.

Fitur-fitur yang terdapat di dalam Twitter Blue, yaitu artikel bebas iklan, artikel terbaru dalam kurun waktu 24 jam terakhir, serta kostumisasi.
Fitur-fitur yang terdapat di dalam Twitter Blue, yaitu artikel bebas iklan, artikel terbaru dalam kurun waktu 24 jam terakhir, serta kostumisasi.

Fitur selanjutnya yang ada di dalam Twitter Blue adalah pembatalan cuitan, di mana pengguna dapat melihat pratayang cuitan mereka sebelum akhirnya dikirimkan. Pengguna kini juga dapat menggunakan fitur Reader, yang ditujukan untuk membuat thread yang panjang lebih mudah dibaca dan juga dapat mengubah ukuran teks.

Terdapat juga Twitter Blue Labs, yang dapat diakses pengguna untuk mencoba fitur-fitur baru yang sedang diuji oleh Twitter sebelum dirilis secara publik. Pengguna yang berlangganan juga dapat mengunggah video hingga 10 menit, di mana mereka yang tidak berlangganan hanya dapat mengunggah video berdurasi 2 menit.

Pengguna yang berlangganan pada Twitter Blue dapat melihat pratayang cuitan sebelum dikirimkan serta akses ke Twitter Blue Labs yang ditujukan untuk mencoba fitur-fitur baru yang sedang dilakukan pengujian.
Pengguna yang berlangganan pada Twitter Blue dapat melihat pratayang cuitan sebelum dikirimkan serta akses ke Twitter Blue Labs yang ditujukan untuk mencoba fitur-fitur baru yang sedang dilakukan pengujian.

Twitter Blue telah diperkenalkan pada awal tahun 2021 ini di dataran Australia dan Kanada. Kini Twitter Blue telah tersedia di Amerika Serikat dan Selandia Baru dengan harga berlangganan sebesar US$2,99 atau NZ$4,49 (sekitar Rp45.000) per bulan dengan peluncuran secara global belum dikonfirmasi oleh perusahaan.

Halaman:

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x