Inilah 7 Tempat Wisata Curug di Subang, Hidden Gems untuk Wisata Alam Natural, Ada yang Punya Tiga Air Terjun

- 12 Februari 2023, 00:26 WIB
Inilah Curug Cisanca yang memiliki tiga air terjun. Indah bukan?
Inilah Curug Cisanca yang memiliki tiga air terjun. Indah bukan? /Dok. Subang.go.id/

BERITA SUBANG - Kabupaten Subang, Jawa Barat, menawarkan berbagai objek wisata, diantaranya wisata alam.

Banyak yang belum mengetahui jika curug-curug di Subang sangatlah indah. Jadi ketika Anda ingin liburan, selain Bandung dan Lembang, yang memang sudah terkenal di Jawa Barat, Subang boleh masuk dalam daftar.

Jika ingin mencari nuansa alam yang asri dan sejuk, berikut rekomendasi 7 wisata curug di Subang. Pokoknya, tempat-tempat ini sih hidden gems banget, alias, memukau laksana menemukan perhiasan di tengah alam liar.

Baca Juga: Discover Subang, di Kota Nanas Ini Ada 60 Tempat Wisata Lho, Ada Wisata Alam, Kuliner, Religi dan Selfie Spot

1. Curug Cibareubeuy

Curug Cibarebeuy dapat ditempuh dengan sekitar 1 jam perjalanan dari Menara Pandang. Sebelum menempuh perjalanan menuju Curug Cibareubeuy, pengunjung akan disuguhkan dengan Menara Pandang.

Dari menara tersebut, pengunjung bisa melihat keindahan dari Curug Cibareubeuy.

Wisata curug ini sangat cocok bagi Anda yang menyukai wisata alam dan mencari tempat eksotis.

Curug Cibareubeuy berlokasi di Desa Nagrak, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat.

2. Curug Cilaga

Pengunjung Curug Cilaga akan disuguhkan air terjun yang indah dan menyegarkan.

Ada dua aliran air terjun yang sangat cocok untuk refreshing.

Menuju Curug CIlaga, ada pemandangan persawahan dan tepi sungai.

Pokoknya, mantul banget untuk sightseeing.

Curug Cilaga berlokasi di Dusun Ciseupan, Desa Cibuluh, Kecamatan Tanjungsiang, Kabupaten Subang, Jawa Barat .

3. Curug Cinanggerang

Air terjun ini terletak di tengah hutan, sehingga dapat dibayangkan dong, pemandangannya masih sangat asri. Keindahannya terjaga serta udaranya sejuk.

Sebelum mencapai tujuan, wisatawan harus melewati hutan pinus yang cukup lebat dan akan menguji adrenalin.

Curug Cinanggerang berlokasi di Desa Bunihayu, Kecamatan Jalancagak, Kabupaten Subang, Jawa Barat.

Masih penasaran curug mana yang memiliki tiga air terjun? Baca terus sampai habis.

4. Curug Mandala Paruban

Curug Mandala Paruban menawarkan pemandangan dua tingkatan air terjun dengan kedalaman kedalaman berbeda.

Jangan khawatir, pengunjung dapat menikmati keduanya.

Untuk yang datang ke Curug pesona air jernih kehijauan yang segar, dapat menjadikan liburan kamu semakin berkesan.

Wisata curug ini berlokasi di Kampung Panaruban, Desa Cicadas, Sagalaherang, Subang, Jawa Barat.

5. Curug Masigit

Curug ini menyediakan kolam alami yang cukup luas. Selain berenang, banyak juga pengunjung yang melakukan body jumping di sini.

Curug ini hanya memiliki ketinggian 3 sampai 4 meter dan diapit oleh dua batu, jadi cukup aman untuk pengunjung. Namun harus tetap hati-hati.

Curug Masigit berlokasi di Desa Pasanggrahan, Kecamatan Kasomalang, Kabupaten Subang, Jawa Barat.

6. Curug Bentang

Curug ini bisa menjadi salah satu pilihan wisata alam yang tepat.

Selain menawarkan keindahan alam yang eksotis, air di curug ini juga terlihat asri dan bersih dengan warna yang kebiru-biruan.

Pengunjung dapat bersantai dan melakukan aktivitas renang disini, namun tetap harus berhati-hati.

Curug Bentang berlokasi di Desa Sanca, Jalancagak, Subang, Jawa Barat.

7. Curug Cisanca

Inilah curug yang menyajikan tiga air terjun sekaligus di satu lokasi.

Spot wisata ini selain menarik dan mempesona, tentunya Instagramable banget.

Di Curug Cisanca ada tiga air terjun sekaligus dalam satu lokasi.

Selain itu, akses untuk menuju air terjun ini cukup mudah.

***

Ikuti berita kami melalui Google News.

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x