Definisi Scudetto, Lambang Perisai yang Diberikan untuk Juara Serie A Liga Italia

- 3 Mei 2021, 13:25 WIB
Scudetto yang berarti "perisai kecil.
Scudetto yang berarti "perisai kecil. /Dok. Instagram @antonioconte/

BERITA SUBANG - Scudetto adalah julukan yang diberikan untuk klub-klub olahraga Italia yang memenangkan kejuaraan tahunan olahraga masing-masing di musim sebelumnya.

Untuk menghargai setiap kejuaraan tahunan Italia, FIGC (Federasi Sepakbola Italia) menciptakan Scudetto yang berarti "perisai Kecil".

Bagi tim pemenang, itu berarti mereka bisa memakainya di jersey mereka sepanjang tahun setelah kejuaraan mereka.

Baca Juga: Inter Milan Juara Liga Italia Musim Ini Usai Atlanta Gagal Menang Lawan Sassuolo

Jika kita melihat seragam contoh beberapa klub besar di Italia, contohnya Juventus pada musim 2020/2021, seragam mereka memiliki lambang bendera Italia berbentuk perisai ditambah lagi dengan adanya tiga bintang di atas lambang logo kesebelasan mereka.

Di Liga Primer Inggris kita bisa melihat contohnya Manchester City pada musim 2018/2019 memakai lambang Premier League khusus yang berwarna emas di kedua lengan mereka, tidak seperti kesebelasan Liga Primer lainnya.

Untuk Italia, istilahnya adalah scudetto. Scudetto adalah istilah yang berasal dari Bahasa italia yang memiliki arti "perisai kecil". Istilah ini berasal dari kata "scudo" yang memiliki arti perisai atau melindungi.

Baca Juga: Inter Milan Scudetto 2021, Presiden Nerazzurri Steven Zhang Ekspresikan Kebahagiannya

Pada sepakbola Italia, scudetto merujuk langsung kepada lencana yang berbentuk perisai dengan warna bendera Italia yang dikelilingi dengan garis berwarna emas.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x