Bivi Edward Apresiasi Ajang FLS2N, Supriyono: SDN Sukadamai 3 Raih Juara Umum se Tanah Sareal

- 13 Juni 2022, 18:45 WIB
Pemberian piagam dan piala kepada juara ajang FLS2N se Tanah Sareal
Pemberian piagam dan piala kepada juara ajang FLS2N se Tanah Sareal /Foto: Edward/beritasubang/

BERITA SUBANG - Sekolah Dasar Negeri atau SDN Sukadamai 3 merebut juara umum dalam ajang Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor yang telah terselenggara beberapa waktu lalu.

Kepala Sekolah SDN Sukadamai 3  Supriyono mengatakan ajang FLS2N ini murid-muridnya meraih juara pertama dari tiga diantara lima kategori lomba yang dipertandingkan dengan diikuti sekitar puluhan sekolah dasar se Kecamatan Tanah Sareal dalam ajang lomba seni siswa tersebut.

"Setidaknya ada 20 sekolah dasar negeri dan swasta se Kecamatan Tanah Sareal yang ikut lomba FLS2N ini, SDN Sukadamai 3 meraih juara pertama dari tiga kegiatan lomba itu," ucap Supriyono usai memberikan piagam penghargaan dan piala kepada siswa SD di lapangan SDN Sukadamai 3, Tanah Sareal, Kota Bogor, Senin 6 Juni 2022.

Baca Juga: PPDB SD Negeri Kota Bogor Akan dibuka 6 Juni 2022, Kuota Terbatas

Dia menambahkan untuk Juara 1 dengan tiga kategori lomba berasal dari SDN Sukadamai 3 dengan lomba gambar bercerita, Seni Tari, dan menyanyi tunggal. Sedang kategori lomba gambar bercerita di raih oleh Chika Kayla Andini sebagai juara pertama.

Sementara kategori lomba lainnya seperti Kriya Anyam juara 1 diraih SDN Kebonpedes 1, sedangkan kategori pantomim juara 1 diraih oleh SDN Pondok Rumput.

"Nantinya mereka yang juara dalam lomba ini akan ikut dalam pertandingan tingkat Kota Bogor, selanjutnya antar provinsi hingga nasional. Ini masih tingkat seleksi antar kecamatan," tuturnya.

Terpisah Bivi Edward selaku walimurid SDN Sukadamai 3 mengapresiasi langkah pihak sekolah yang menurunkan anak didiknya untuk ikut terlibat dalam kegiatan lomba yang diinisiasi oleh Pemerintah Pusat dalam hal inj Kementerian, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.

Baca Juga: Siap-siap PPDB 2022, Inilah 10 SMP Unggulan di Kota Bogor

"Ini menarik untuk menumbuh kembangkan kreativitas anak-anak, mengingat era sekarang ini adalah tumbuh dengan kreativitas karena itu perlu kecerdasan, yang didukung dengan kepintaran dari anak-anak tersebut," ujar Edward yang ikut melihat pemberian hadiah kepada sang juara.

Dirinya menegaskan memang pasca pandemi Covid 19 lalu, anak-anak sekolah dasar sangat terbatas ruang gerak kreativitasnya, meski kegiatan lomba FLS2N ini sudah ada sejak tahun lalu. Namun, agenda ini perlu di pertahankan guna memupuk semangat dalam tumbuh kembang anak, yang dimulai dari anak sedini mungkin, diantaranya anak-anak sekolah dasar.

"Saya mengapresiasi kegiatan ini, salut bagi sang juara, dengan harapan kreativitas tidak berhenti di batas juara tingkat SD saja, namun tetap dipertahankan dan dipergunakan sebaik-baiknya untuk dimasa akan datang ketika nanti tumbuh menjadi anak remaja, hingga dewasa," tutur bapak yang berdomisili di Sukaresmi, Tanah Sareal itu.

Baca Juga: Pemkot Kota Bogor Tidak Ketahui Ada SD Negeri Cawe-cawe Pungut Biaya Kelulusan

Bivi Edward juga mengapresiasi kepada guru-guru dan juga orang tua yang tidak bosan-bosannya ikut terlibat secara langsung memberikan motivasi dan melatih anak-anak didiknya agar berjuang untuk meraih mimpinya sesuai talenta yang dimiliki sang anak-anak tersebut.

"Ini menunjukkan bibit yang unggul agar bakatnya tumbuh sesuai talenta yang dimilikinya. Selamat buat adik-adik yang telah ikut bertanding, karena kalian semuanya adalah pemenang dan orang pilihan," tandas Bivi Edward.***

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x