Cara Cek Penerima Bansos Mei 2022 di cekbansos.kemensos.go.id

- 24 Mei 2022, 18:26 WIB
Cara cek penerima bansos PKH dan BPNT dengan akses di situs resminya
Cara cek penerima bansos PKH dan BPNT dengan akses di situs resminya /pexels/ahsanjaya


BERITA SUBANG - Bulan Mei ini masih ada bansos yang cair dari pemerintah. Cek penerima bansos Mei 2022 melalui cekbansos.kemensos.go.id.

Beberapa bansos yang telah cair hingga Mei 2022 ini di antaranya Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Program Keluarga Harapan (PKH), serta BLT minyak goreng.

Pada Mei 2022 ini, bansos yang dijadwalkan cair yakni BPNT dan PKH. Untuk bansos lainnya seperti BLT UMKM dan BSU 2022 belum dipastikan cair bulan ini.

Sebagai informasi, BPNT merupakan salah satu program bansos reguler dari pemerintah yang dijadwalkan kembali cair pada Mei 2022 ini.

Baca Juga: Indonesia Berhasil Masuk 3 Besar SEA Games 2021 Vietnam

Setiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bisa mendapatkan BPNT sebesar Rp2,4 juta per tahun, dan dapat dicairkan sebesar Rp200 ribu per bulannya.

Pada April kemarin, pemerintah telah merapelkan pencairan BPNT untuk tiga bulan (April, Mei, Juni), sehingga KPM mendapatkan bantuan Rp600 ribu.

Sementara itu, PKH juga merupakan program bansos reguler dari pemerintah yang dijadwalkan cair Mei ini.

Pemerintah menargetkan sekitar 10 juta keluarga yang akan mendapatkan bansos PKH 2022.

Untuk pencairannya, PKH 2022 cair ke dalam empat tahap, yakni tahap pertama (Januari-Maret), tahap kedua (April-Juni), tahap ketiga (Juli-September), dan tahap keempat (Oktober-Desember).

Untuk mendapatkan bansos 2022, masyarakat wajib terdaftar terlebih dahulu di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial (Kemensos).

Baca Juga: Begini Cara Buat Kartu Indonesia Pintar Agar Bisa Jadi Penerima Dana PIP Anak SD SMP SMA

Pendaftaran DTKS Kemensos sendiri bisa dilakukan secara online melalui aplikasi Cek Bansos, serta offline melalui kelurahan tempat tinggal Anda.

Apabila telah terdaftar di DTKS Kemensos dan termasuk ke dalam kriteria penerima bansos 2022, maka simak cara cek penerima di cekbansos.kemensos.go.id berikut ini.

- Pertama, siapkan KTP dan HP untuk mengakses link cekbansos.kemensos.go.id.

- Buka browser pada HP Anda, lalu ketik url atau link cekbansos.kemensos.go.id dan tunggu hingga link tersebut terakses.

- Isi data diri Anda, seperti Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, serta Desa tempat tinggal Anda.

- Masukkan pula nama lengkap Penerima Manfaat (PM) yang sesuai dengan KTP.

- Lakukan verifikasi dengan cara memasukkan delapan huruf yang dipisahkan spasi yang tertera pada kotak kode.

- Anda dapat mengklik tombol "reload" pada captcha apabila kode yang didapatkan kurang jelas.

Pastikan seluruh data terisi dengan benar agar tidak terjadi kekeliruan data, lalu klik "CARI DATA".

Demikian Cara Cek Penerima Bansos Mei 2022 di cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x