Pasca Ledakan Bom Gereja Katedral Makassar, Densus 88 Tangkap 13 Terduga Teroris di Jakarta, Makassar, dan NTB

- 29 Maret 2021, 21:19 WIB
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan penangkapan 13 terduga teroris di sejumlah lokasi pasca ledakan bom bunuh diri di halaman Gereja Katedral Makassar Sulawesi Selatan. Senin 29 Maret 2021.
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan penangkapan 13 terduga teroris di sejumlah lokasi pasca ledakan bom bunuh diri di halaman Gereja Katedral Makassar Sulawesi Selatan. Senin 29 Maret 2021. /Humas Polres Purwakarta/

BERITA SUBANG - Pasca ledakan bom di halaman Gereja Katedral Makassar, Sulawesi Selatan pada Minggu 28 Maret 2021.

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan Detasemen Khusus (Densus) 88 Polri telah menangkap 13 orang terduga teroris.

Densus 88 mengamankan mereka di Makassar, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan di Jakarta.

Empat orang terduga teroris AS, SAS, MR, dan AA diamankan di Makassar.

Keempatnya berperan mendoktrin dan mempersiapkan rencana jihad serta membeli bahan-bahan peledak bom bunuh diri L dan YSM (pelaku).

“Mereka berperan bersama L dan YSM yakni bersama-sama dalam satu kelompok kajian Villa Mutiara,” ungkap Kapolri, disampaikan tertulis Humas Polres Purwakarta, Senin 29 Maret 2021.

Baca Juga: Terungkap Pasutri Bom Bunuh Diri Gereja Katedral Sejak 6 Bulan Menikah Sewa Rumah Ikut Kajian Villa Mutiara

Baca Juga: Pj. Sekda Asep Nuroni Berharap Generasi Unggul Berakhlak Mulia Ponpes At-Tawazun Berkontribusi Majukan Subang

Selain itu Densus 88 juga menggeledah dan menangkap empat terduga teroris A, AH, AJ, dan BS di Condet Jakarta Timur dan Bekasi Jawa Barat berikut barang bukti bahan peledak.

Halaman:

Editor: Tommy MI Pardede

Sumber: Humas Polres Purwakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x