Edhy Prabowo Ditangkap KPK, Apa Dampaknya Untuk Prabowo yang akan Maju Sebagai Capres 2024?

- 25 November 2020, 11:02 WIB
Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo
Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo /Humas KKP

BERITA SUBANG - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penangkapan terhadap Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Edhy Prabowo di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Rabu, 25 November 2020.

Penangkapan terhadap Edhy Prabowo disinyalir terkait dengan kasus ekspor benih lobster yang dibuka oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan sejak beberapa bulan lalu.

Edhy Prabowo juga tercatat menjadi Menteri pertama dari Kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin yang ditangkap KPK. Penangkatan ini dipercaya akan menggerus kepercayaan publik terhadap pemerintahan Jokowi dan juga Prabowo Subianto sebagai Ketua Umum Gerindra. Hal ini mengingat, Prabowo Subianto dikabarkan akan kembali diusung oleh Gerindra sebagai calon Presiden 2024.

Baca Juga: Edhy Prabowo Ditangkap KPK, Netizen Ingin Susi Pudjiastuti Kembali Jadi Menteri

Pengamat politik Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) Ujang Komarudin menilai, penangkapan terhadap Edhy Prabowo akan berimbas pada citra Gerindra dan Prabowo Subianto. Hal ini karena publik selama ini mengetahui bahwa Edhy Prabowo merupakan salah satu petinggi Gerindra dan juga sosok yang cukup dekat dengan Prabowo Subianto.

"Ini sebuah kerugian bukan hanya bagi Gerindra. Tetapi juga bagi Prabowo (Subianto). Dampaknya, Edy Prabowo pasti akan diganti karena diduga korupsi," ujar Ujang Komarudin kepada Beritasubang, Rabu, 25 November 2020.

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) itu mengatakan, penangkapan terhadap Edhy Prabowo ini juga akan menjadi amunisi bagi lawan-lawan politik Prabowo di masa yang akan datang. Terlebih jika Prabowo maju sebagai calon Presiden di Pemilu 2024.

Baca Juga: Menteri KKP Edhy Prabowo di Tangkap KPK, Berapa Sih Harta Kekayaannya?

"Kasus tersebut akan menjadi amunisi bagi lawan-lawan politik Prabowo dan Gerindra yang akan maju lagi di Pilpres 2024," tambah akademisi asal Subang tersebut.

Halaman:

Editor: Sunardi Panjaitan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x