Seksolog Zoya Amirin Ingatkan Tidak Lakukan Aktivitas Ranjang Sebelum Menikah

- 14 Oktober 2021, 13:40 WIB
Zoya amarin Psikolog seksual. Seksolog, Zoya Amirin di Youtube Channel pribadinya, menyarankan agar melakukan seks dalam pernikahan. Bahaya seks bebas di tengah pergaulan anak muda, kekinian semakin mengkhawtirkan.
Zoya amarin Psikolog seksual. Seksolog, Zoya Amirin di Youtube Channel pribadinya, menyarankan agar melakukan seks dalam pernikahan. Bahaya seks bebas di tengah pergaulan anak muda, kekinian semakin mengkhawtirkan. /Instgram zoya amarin/Instagram zoya amarin

BERITA SUBANG - Seksolog klinis Zoya Amirin mengingatkan agar pasangan yang belum menikah secara sah tidak melakukan aktivitas ranjang

“Aku sih lebih menyarankan aktivitas bermain cinta dilakukan dalam pernikahan. Secara seksologi, hal itu lebih aman,” kata Zoya dalam kanal YouTube pribadinya, 27 Juni 2021.

Zoya menyarankan pasangan yang belum menikah untuk menerapkan konsep ABC untuk menjaga energi dalam dirinya.

Poin pertama dalam konsep itu adalah A atau abstinence, di mana pasangan tidak melakukan aktivitas ranjang sampai benar-benar siap menikah.

Kedua adalah B atau be faithful. Poin ini menekankan kesetiaan bagi pasangan belum menikah yang telanjur mencicipi aktivitas itu.

Sementara yang terakhir adalah C atau c#ndom. Konsep ketiga ini menggarisbawahi aktivitas ranjang secara bertanggung jawab dengan menggunakan kontrasepsi.

“Sarung karet pria lebih besar perlindungannya terhadap berbagai penyakit dibandingkan dengan jenis kontrasepsi lainnya,” kata Zoya Amirin.***

Editor: Tommy MI Pardede


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x