Dua Pesan Jokowi, Brand Lokal Harus Berdiri di Depan dan Indonesia Tidak Jadi Korban Ketidakadilan E-Commerce

- 4 Maret 2021, 15:34 WIB
Ini Dua Pesan Jokowi, Brand Lokal Harus di Depan dan Indonesia Tidak Boleh Jadi Korban,E-Commerce
Ini Dua Pesan Jokowi, Brand Lokal Harus di Depan dan Indonesia Tidak Boleh Jadi Korban,E-Commerce /Instagram @jokowi/

BERITA SUBANG –Presiden Jokowi mengingatkan dua hal penting terkait perbaikan perdagangan. Pertama, pentingnya menyiapkan kebijakan dan strategi untuk mengembangkan pasar produk nasional, khususnya UMKM. Kedua pengelolaan E-Commerce harus diarahkan sedemikian rupa agar Indonesia tidak menjadi korban perdagangan digital yang tidak adil.

Menurut  Jokowi, salah satu yang bisa dilakukan adalah meminta agar pusat perbelanjaan dan  mal di berbagai daerah menyiapkan Lokasi-lokasi strategis bagi produk-produk buatan Indonesia, khususnya produk UMKM.

“Jangan sampai ruang depan, lokasi-lokasi strategis, justru diisi dari brand-brand dari luar negeri. Ini harus mulai digeser. Mereka digeser ke tempat yang tidak strategis. Tempat yang strategis, lokasi yang baik berikan ruang untuk brand-brand lokal,” ujar Jokowi saat meresmikan pembukaan rapat kerja nasional Kementerian Perdagangan di Istana Negara, Jakarta, Kamis 4 Maret 2021.

Menurut Jokowi, dengan jumlah penduduk Indonesia yang mencapai lebih dari 270 juta jiwa dan sebagai pasar yang sangat besar, seharusnya masyarakat Indonesia harus lebih loyal dan mencintai produk-produk buatan bangsa. Karena itu, ia meminta agar branding untuk mencintai produk lokal harus lebih ditingkatkan.

“Masyarakat kita dididik menjadi konsumen yang loyal untuk produk-produk Indonesia,” kata Jokowi.

 Baca Juga: Siap-Siap di Depan Gadget, Siang Ini, Pendaftaran Program Kartu Prakerja Gelombang 13 Dibuka

Baca Juga: Jalin Nota Kesepakatan Antara BPJS Kesehatan dan Kejati DKI, Asri Agung Tegas Kalau Korupsi Tetap Ditindak

Baca Juga: Penerima Program Kartu Prakerja Gelombang 12 Wajib Lakukan Ini Sebelum Beli Produk Pelatihan

Dalam kesempatan itu, Jokowi juga mengingatkan Indonesia tidak boleh menjadi korban perdagangan digital yang tidak adil.

Halaman:

Editor: Tommy MI Pardede


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x