Madhav Sheth Mengonfirmasi Tablet Realme Pad akan Ditenagai Baterai Berkapasitas 7.100mAh

- 8 September 2021, 22:27 WIB
Realme Pad akan memiliki baerai dengan kapasitas 7.100mAh dengan pengisian daya cepat 18W.
Realme Pad akan memiliki baerai dengan kapasitas 7.100mAh dengan pengisian daya cepat 18W. /Dok. Twitter @MadhavSheth1/

BERITA SUBANG - Semakin dekat dengan waktu peluncurannya, teaser tablet pertama dari Realme yang dinamakan Realme Pad muncul satu demi satu memperlihatkan spesifikasinya.

CEO Realme, Madhav Sheth, membagikan satu spesifikasi inti dari Realme Pad berupa kapasitas baterai dari tablet pertama Realme yang akan diluncurkan ini.

Madhav Sheth menyampaikan melalui cuitannya di akun Twitter resmi @MadhavSheth1 bahwa Realme Pad akan memiliki baterai besar dengan kapasitas sebesar 7.100mAh dengan pengisian daya cepat 18W.

Baterai besar Realme Pad ini diklaim oleh Madhav Sheth akan memiliki waktu standby hingga 65 hari dan 12 jam pemutaran video tanpa henti.

Baterai ini akan diisi melalui port USB type-C seperti yang terlihat pada video teaser yang telah dibagikan sebelumnya.

Realme Pad merupakan tablet pertama dari Realme dan merupakan hasil kolaborasi dengan TechLife.

Realme Pad akan memiliki layar imersif WUXGA Plus dengan ukuran 10,4 inci secara diagonal dengan resolusi 2.000 x 1.000 piksel dan rasio layar ke bodi sebesar 82,5 persen.

Realme Pad akan diperkenalkan secara resmi pada tanggal 9 September 2021 waktu setempat di India.

Rumor yang beredar adalah tablet Realme Pad akan diluncurkan bersamaan dengan smartphone Realme 8s 5G dan juga Realme 8i.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x