Smartphone Xiaomi Mi Mix 4 akan Diluncurkan dengan MIUI 12.5, Dikonfirmasi oleh Humas Perusahaan

- 1 Agustus 2021, 15:35 WIB
Smartphone Xiaomi Mi Mix 4 akan diluncurkan dengan MIUI 12.5.
Smartphone Xiaomi Mi Mix 4 akan diluncurkan dengan MIUI 12.5. /Dok. Xiaomi/

BERITA SUBANG - Berita Gadget Terkini tentang smartphone unggulan Xiaomi yang akan datang, Xiaomi Mi Mix 4, kini muncul ke permukaan dan disampaikan langsung dari humas perusahaan.

Xiaomi Mi Mix 4 sebelumnya dilaporkan akan diluncurkan pada bulan Agustus tahun ini, sekaligus dengan peluncuran sistem operasi terbaru dan antarmuka perngkat lunak Xiaomi MIUI 13.

Humas Xiaomi, Wang Hua, melalui situs forum Cina, Weibo, menyangkal rumor ini dan meyampaikan bahwa MIUI 13 masih dalam perkembangan untuk pengalaman pengguna agar tidak ada kesulitan dan bug ketika diluncurkan secar resmi.

Pembocor terkenal, Digital Chat Station, juga menyampaikan sebelumnya bahwa smartphone Xiaomi yang akan datang, setidak untuk tahun 2021 ini akan diluncurkan dengan sistem operasi MIUI 12.5.

Baca Juga: Tablet Xiaomi Mi Pad 5, Smartphone Xiaomi Mi Mix 4, dan Xiaomi Mi CC 11 Disertifikasi Pengisian Daya Cepat

Menurut informasi yang diungkapkan sebelumnya, Xiaomi Mi Mix 4 dirumorkan akan menggunakan teknologi kamera di bawah layar dan merupakan flagship layar penuh sejati dengan ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 888+ pertama di industri.

Xiaomi Mi Mix 3 menggunakan solusi layar geser untuk layar penuh.
Xiaomi Mi Mix 3 menggunakan solusi layar geser untuk layar penuh.

Dikabarkan juga bahwa Xiaomi Mi Mix 4 akan menggunakan tampilan layar hiperboloid alih-alih layar empat lengkung yang digunakan pada Xiaomi Mi 11.

Alasan mengapa desain permukaan empat lengkung tidak diadopsi adalah karena permukaan empat lengkung akan membawa tepi hitam yang memengaruhi tampilan dan nuansa lebih dari hiperboloid, yang tidak dapat diterima untuk model Mix yang bertugas menjelajahi layar penuh terbaik.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah