Samsung Galaxy A22 LTE Resmi Diumumkan, Smartphone dengan Layar 90Hz Samsung dengan Harga Terjangkau

- 6 Juni 2021, 17:08 WIB
Smartphone Samsung Galaxy A22 LTE resmi diumumkan.
Smartphone Samsung Galaxy A22 LTE resmi diumumkan. /Dok. samsung.com/

BERITA SUBANG - Berbarengan dengan Samsung Galaxy A22 5G, Samsung meluncurkan smartphone Samsung Galaxy A22 LTE yang kemungkinan juga akan tersedia pada bulan Juli.

Sebagai perbandingan, Samsung Galaxy A32 5G dihargai €280 (sekitar Rp4,8 juta) ketika diluncurkan dan yang aneh adalah Samsung Galaxy A22 5G adalah ponsel yang lebih bagus.

Samsung Galaxy A22 LTE memiliki perbedaan dalam beberapa aspek utama dengan Samsung Galaxy A22 5G di luar konektivitas.

Baca Juga: Samsung Galaxy A22 5G Resmi Diumumkan, Smartphone 5G Teranyar Samsung dengan Harga Terjangkau

Samsung Galaxy A22 5G ditenagai oleh chipset Helio G80 dari MediaTek. Dimulai dengan RAM 4GB dan penyimpanan 64GB. Ada juga model dengan penyimpanan 128 GB, yang dapat memiliki RAM 4GB atau 6GB.

Berbeda dengan saudaranya yaitu Samsung Galaxy A22 5G, smartphone ini sayangnya tidak memiliki slot kartu microSD untuk penyimpanan tambahan.

Samsung Galaxy A22 LTE memiliki layar AMOLED sebesar 6,4 inci dengan resolusi 720p+ dan kecepatan refresh 90Hz menurut berita gadget terkini.

Smartphone ini di bagian belakang memiliki modul kamera utama 48MP dengan OIS dan modul ultrawide 8MP yang ditemani kamera makro 2MP dan sensor kedalaman.

Baca Juga: Bocoran Samsung Galaxy A22 5G, Smartphone 5G Kelas Menengah Samsung dengan Layar Kencang 90Hz

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x