Smartphone Oppo Reno6 Pro Resmi Diluncurkan dengan Kamera 64MP, Pengambilan Gambar akan Lebih Terasa Natural

- 28 Mei 2021, 13:41 WIB
Oppo Reno6 Pro resmi diluncurkan di China pada tanggal 27 Mei.
Oppo Reno6 Pro resmi diluncurkan di China pada tanggal 27 Mei. /Dok. oppo.com/

BERITA SUBANG - Oppo resmi meluncurkan smartphone terbaru dari seri Reno yaitu Oppo Reno6 Pro pada hari Kamis, 27 Mei 2021 di negara asalnya yaitu China.

Oppo Reno6 Pro adalah salah satu varian seri Reno keenam smartphone yang diumumkan Oppo selain Oppo Reno6 Pro dan Oppo Reno6 Pro+.

Baca Juga: Smartphone Oppo Reno6 Resmi Diluncurkan dengan Layar 90Hz, Scrolling Medsos Bakal Terasa Mulus!

Oppo Reno6 Pro ditenagai oleh chipset Dimensity 1200 dari MediaTek dengan fabrikasi 6nm, yang berarti smartphone ini akan bersaing dengan Realme GT Neo Flash Edition dan Redmi K40 Gaming Edition yang memiliki dapur pacu yang sama.

Dalam hal sistem operasi, Oppo Reno6 Pro memiliki antarmuka teranyar milik Oppo yaitu ColorOS 11.3 berbasis Android 11.

Oppo Reno6 Pro memiliki layar AMOLED sebesar 6,55 inci yang melengkung dengan kecepatan refresh 90Hz dan resolusi FHD+.

Baca Juga: Realme GT Neo Flash Edition Dirumorkan akan Diluncurkan pada 24 Mei dengan Layar 120Hz, Performa Terasa Mulus

Oppo Reno6 Promenggunakan konfigurasi empat kamera, dengan kamera utama beresolusi 64MP, ditemani kamera ultrawide 8MP, kamera makro 2MP, dan kamera kedalaman 2MP. Kamera selfie berbentuk punch hole terletak di kiri atas layar dengan resolusi 32MP.

Oppo bekerja sama dengan ahli tata rias Bobbi Brown dengan menawarkan filter khusus yang menerapkan riasan yang tampak alami.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x