Bocoran Spesifikasi Oppo A93s Muncul ke Permukaan, Smartphone 5G dengan Harga Terjangkau!

26 Juni 2021, 15:11 WIB
Bocoran penampakan smartphone Oppo A93s. /Dok. surfing.tydevice.com/

BERITA SUBANG - Bocoran smartphone terbaru Oppo A93s muncul ke permukaan, memiliki spesifikasi yang hampir mirip dengan Oppo A93 dengan perbedaan dari segi chipset.

Oppo A93s 5G dengan nomor model PFGM00 telah disetujui oleh otoritas TENAA dan 3C China awal bulan ini. Sekarang, daftar smartphone ini telah muncul di database China Telecom.

Daftar berita gadget terkini tersebut mengonfirmasi bahwa handset PFGM00 akan dirilis di China pada bulan Juli dengan nama Oppo A93s 5G. Situs tersebut juga mengungkapkan spesifikasi utama dan render perangkat.

Sesuai daftar China Telecom, smartphone OPPO A93s 5G dijadwalkan akan dirilis di pasar China pada 9 Juli.

Baca Juga: Bocoran Spesifikasi Oppo Reno6 Z Muncul ke Permukaan, Smartphone Kelas Menengah ke Atas Terbaru yang Canggih!

Oppo A93s 5G akan tersedia dalam tiga warna yaitu White Peach Soda, Early Summer Light Sea, dan Summer Night Star River.

Oppo A93s 5G akan tersedia dalam dua varian seperti RAM 8GB + penyimpanan 128GB dan RAM 8GB + penyimpanan 256GB.

Bocoran smartphone Oppo A93s.

Model-model ini kemungkinan akan dibanderol dengan harga 1.999 CNY (sekitar Rp4,5 juta) dan 2.199 CNY (sekitar Rp4,9 juta).

Oppo A93s 5G memiliki bodi plastik berukuran 162,9x74,7x8,42 mm dan berat 189 gram dengan layar berpanel LCD sebesar 6,5 inci dengan desain punch hole. Layarnya menghadirkan resolusi Full HD+ 1080x2400 piksel.

Baca Juga: Bocoran Oppo Reno6 Pro+, Smartphone Canggih Ini Disertifikasi dengan Snapdragon 870 dan Empat Kamera Belakang

Oppo A93s 5G ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 700 (MT6833). Smartphone ini memiliki baterai 5.000mAh yang membawa dukungan pengisian cepat 18W melalui USB-C.

Untuk fotografi, Oppo A93s 5G memiliki kamera depan 8 megapiksel, dan konfigurasi tiga kamera belakang dengan kamera utama beresolusi 48 megapiksel yang ditemani dua kamera beresolusi 2 megapiksel.

Oppo A93s 5G pada dasarnya memiliki spesifikasi yang sama dengan yang tersedia pada Oppo A93 5G, yang diumumkan pada bulan Januari lalu.

Satu-satunya perbedaan mencolok adalah bahwa ponsel baru memiliki chipset Dimensity 700, sedangkan model lama memiliki fitur Snapdragon 480 dari Qualcomm.

***

Editor: Muhamad Al Azhari

Tags

Terkini

Terpopuler