Polsek Compreng Polres Subang Edukasi Masyarakat Cegah Potensi Sebaran Covid 19

- 6 Juli 2022, 13:22 WIB
Anggota Polsek Compreng Polres Subang edukasi masyarakat cegah potensi penyebaran Covid 19
Anggota Polsek Compreng Polres Subang edukasi masyarakat cegah potensi penyebaran Covid 19 /dok. istimewa/

BERITA SUBANG - Untuk mengantisipasi maraknya kembali penyebaran virus Covid 19, maka Jajaran Polsek Compreng Polres Subang, tetap melakukan himbauan kepada masyarakat tentang Prokes dalam PPKM level 1 di wilayah hukum Polsek Compreng.

Hal itu disampaikan Kapolsek Compreng Iptu Donnie Kustiawan kepada awak media pada Senin, 04 Juli 2022.

Menurut Kapolsek Compreng, kegiatan tersebut tentunya atas arahan dari Kapolres Subang, AKBP Sumarni, dan dilaksanakan oleh personil Polsek Compreng, Anggota Koramil Pusaka, dan nggota Pol PP kecamatan Compreng.

Baca Juga: Pelapor Dugaan Korupsi Tidak Bisa Dilaporkan Balik. Ini Penjelasan Dasar Hukumnya

Baca Juga: Habib Husin Alwi Duga ACT Alirkan Dana untuk Separatis Syria

Iptu Donnie Kustiawan menyebut bahwa Kegiatan pelaksanaan himbauan selama PPKM Level 1ini dilaksanakan oleh petugas Gabungan dengan gugus tugas Kabupaten Subang, dan apabila menemukan pelanggar protokol kesehatan Covid-19 sesuai Inpres No. 6 tahun 2020 diberikan himbauan disertai pemberian masker.

Pada kesempatan tersebut, pelaksanaan himbauan atau edukasi kepada masyarakat terkait akan di terapkan AKB (Adaptasi Kebiasaan Baru) dan menghimbau agar wajib memakai masker untuk pecegahan penyebaran wabah Virus Covid- 19

"Ya, Kami laksanakan himbauan ini, agar masyarakat tidak berkerumun dan selalu jaga jarak (sosial distancing dan physical distancing)," Pungkas Iptu Donnie.***

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x