Bupati Apresiasi Kapolres Subang Tanggulangi Covid-19 dengan Vaksinasi Massal pada HUT Bhayangkara ke-75

- 26 Juni 2021, 20:06 WIB
Bupati Subang H. Ruhimat (berpenutup kepala) saat menyaksikan kegiatan vaksinasi Covid-19 massal dalam rangkaian peringatan HUT Bhayangkara ke-75 yang di gelar Kapolres Subang AKBP Aries Kurniawan Widiyanto, di Mapolres Subang pada Sabtu (26 Juni 2021).
Bupati Subang H. Ruhimat (berpenutup kepala) saat menyaksikan kegiatan vaksinasi Covid-19 massal dalam rangkaian peringatan HUT Bhayangkara ke-75 yang di gelar Kapolres Subang AKBP Aries Kurniawan Widiyanto, di Mapolres Subang pada Sabtu (26 Juni 2021). /Dok. Prokompim Setda Subang/

BERITA SUBANG - Dalam rangka HUT Bhayangkara ke-75, Polres Subang menyelenggarakan vaksinasi massal bagi warga Subang bertempat di lapangan apel Mapolres Subang, Sabtu 26 Juni 2021.

Pelaksanaan vaksinasi massal yang ditargetkan kepada 10.000 orang itu mendapat perhatian khusus Bupati Subang, H. Ruhimat beserta segenap pejabat Forkopimda Subang sehingga melakukan peninjauan langsung dalam pelaksanaan vaksinasi massal tersebut.

Selain itu, kegiatan tersebut juga mendapat antusiasme yang tinggi dari warga Subang, terbukti dengan banyaknya warga Subang berasal dari berbagai kalangan dan lapisan masyarakat mengikuti vaksinasi Covid-19.

Acara yang dipimpin langsung oleh Kapolres Subang AKBP Aries Kurniawan Widianto, S.H., tersebut berlangsung tertib di bawah aturan protokol kesehatan yang ketat.

Menurut Kapolres Subang AKBP Aries Kurniawan Widianto, S.H, bahwa acara vaksinasi tersebut dilaksanakan dalam rangka peringatan HUT Bhayangkara ke-75.

"Kegiatan ini serentak dilaksanakan di 34 wilayah Polda, dan ditargetkan kepada satu juta orang," ujarnya.

Adapun untuk wilayah Kabupaten Subang dipusatkan di Mapolres Subang selain itu dilaksanakan pula di 40 Puskesmas se-Kabupaten Subang.

"Saya berharap semoga program ini bermanfaat untuk masyarakat Subang, dan dapat membantu memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Subang," tutur Kapolres Subang.

Sementara itu Bupati Subang H.Ruhimat dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Polres Subang dan jajaran TNI yang telah bersinergi menyelenggarakan kegiatan vaksinasi massal sebagai upaya meminimalisir penyebaran Covid-19.

Halaman:

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x