Toyota Luncurkan Mobil Full Electric Lexus UX 300e di Indonesia

- 25 November 2020, 21:22 WIB
Lexus UX 300e
Lexus UX 300e /Lexus Indonesia

BERITA SUBANG - PT Toyota Astra Motor (TAM) resmi meluncurkan mobil listrik murni (full electric) Lexus UX 300e seharga Rp1,245 miliar on the road di DKI Jakarta.

"Ini adalah mobil yang mengedepankan luxury and environmentally conscious. Mengurangi polusi dan mengedepankan kenyamanan berkendara dengan teknologi canggih," kata Presiden Direktur PT TAM Susumu Matsuda melalui peluncuran virtual, Rabu 25 November 2020.

Indonesia merupakan negara pertama di Asia Tenggara yang dipilih Lexus untuk memasarkan kendaraan listrik murni ini, setelah sebelumnya dipasarkan di Jepang hingga sejumlah negara di Eropa.

Lexus UX 300e
Lexus UX 300e Antara/Lexus Indonesia

Lexus UX 300e merupakan mobil di segmen Compact Luxury Crossover SUV dengan mesin full listrik atau battery electric vehicle (BEV) pertama dari Lexus. Sebelumnya juga terdapat versi hybrid dari seri UX.

Direktur Marketing PT TAM Anton Jimmi Suwandy mengatakan, pertimbangan pihaknya untuk membuat UX 300e dengan tenaga listrik penuh adalah sejalan dengan strategi elektrifikasi global, menjadi landasan Lexus dalam melakukan lompatan inovatif untuk performa kendaraan listriknya, Lexus Electrified.

Mobil ini menggunakan baterai jenis Lithium-ion, Lexus UX 300e memiliki motor listrik berkapasitas 54.35 kWh yang dapat menghasilkan 201 horsepower dan torsi 300Nm, jangkauan mengemudi Lexus UX 300e bisa mencapai 300km (WLTP) dengan sekali pengisian daya listrik.

Anton menambahkan, setiap pembelian Lexus UX 300e sudah dilengkapi dengan AC Wall Charger yang dapat dapat dipasang dimana pun sesuai keinginan pelanggan dan sebuah Household Socket Charging Cable yang dapat digunakan di stop kontak dinding standar.

Lexus UX 300e
Lexus UX 300e Lexus Indonesia

"Selain mengisi daya di rumah, Lexus UX 300e juga bisa mengisi daya baterai di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) yang telah disediakan oleh PT PLN," kata Anton.

Mobil ini tampil dengan desain edgy nan elegan dan mengedepankan performa yang halus serta kabin paling tenang di kelasnya, tampil sporty dan dinamis.

Lexus UX 300e sudah dilengkapi dengan Lexus Safety System+, yaitu teknologi active safety yang dikembangkan untuk mendukung pengemudi dan mengurangi potensi dan dampak kecelakaan.

Lexus Indonesia menyediakan 8-Year Complete Warranty tanpa batas kilometer termasuk baterai. Selain itu, Lexus UX 300e juga akan mendapatkan 5 Years Free Service & Parts tanpa batas kilometer untuk kenyamanan para pelanggan. ***

 

Editor: Tommy MI Pardede


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x