Wah, Jokowi Janji Siap Jadi Orang Pertama Disuntik Vaksin Covid-19

- 16 Desember 2020, 22:43 WIB
Presiden Joko Widodo saat hendak memberikan keterangan pers di istana negara.
Presiden Joko Widodo saat hendak memberikan keterangan pers di istana negara. /Sekretariat Presiden/Sekpres doc

BERITA SUBANG-Presiden Joko Widodo memutuskan siap menjadi orang pertama yang disuntik dengan vaksin Covid-19. Hal ini untuk menepis keraguan masyarakat akan keamanan vaksin yang disediakan.

"Saya juga ingin tegaskan lagi, nanti saya yang akan menjadi penerima pertama divaksin pertama kali. Hal ini untuk memberikan kepercayaan dan keyakinan kepada masyarakat bahwa vaksin yang digunakan aman," tutur Presiden dalam keterangannya dari YouTube Sekretariat Presiden, di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu, 16 Desember 2020.

BACA: Jokowi Siap Jadi Orang Pertama Disuntik Vaksin Covid-19, Asal...

Jokowi juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat untuk terus berdisiplin dalam menjalankan protokol kesehatan dengan mengenakan masker, menjaga jarak aman, dan mencuci tangan secara berkala untuk kebaikan bersama.

"Terakhir, saya ingatkan agar masyarakat untuk terus berdisiplin menjalankan 3M: menggunakan masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan untuk kebaikan kita semuanya," tandasnya.

BACA Juga: Jokowi: Vaksin Covid-19 Masuk-List WHO, Masyarakat Ikut Vaksinisasi Gratis

Sebelumnya Presiden Jokowi juga pernah menyampaikan hal yang sama, untuk jadi orang pertama diberikan vaksin Covid-19, namun apabila ada permintaan oleh tim yang menangani vaksinasi tersebut.

"Kalau ada yang bertanya Presiden nanti di depan atau di belakang kalau oleh, kalau oleh, tim diminta saya yang paling depan, yah saya siap," kata Jokowi usai menyaksikan simulasi vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Tanah Sareal, Kota Bogor, Jawa Barat, Rabu, 18 November 2020 lalu.

Hanya saja, kata Presiden kelompok pertama divaksin terlebih dahulu, adalah tenaga kesehatan, baik itu dokter, para perawat dan juga tenaga medis, para medis yang ada.

Halaman:

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah