Berikut adalah Daftar Jadwal Smartphone Oppo yang Mendapatkan Pembaruan ColorOS 12 pada Bulan Maret 2022

- 9 Maret 2022, 17:12 WIB
Oppo telah membagikan timeline resmi jajaran smartphone mereka yang akan mendapatkan pembaruan sistem operasi ColorOS 12 di bulan Maret ini, berikut daftarnya.
Oppo telah membagikan timeline resmi jajaran smartphone mereka yang akan mendapatkan pembaruan sistem operasi ColorOS 12 di bulan Maret ini, berikut daftarnya. /Dok. Oppo/

BERITA SUBANG - Oppo pada bulan Februari lalu telah membuka program beta ColorOS 12 untuk banyak smartphone mereka termasuk Oppo F19 Pro, Oppo F17 Pro, dan Oppo Reno4. Kini perusahaan telah memberikan daftar kumpulan smartphone berikutnya yang dijadwalkan untuk menerima pembaruan ColorOS 12 pada Maret 2022.

Oppo dalam Berita Gadget Terkini berencana untuk memperluas versi terbaru dari antarmuka mereka ke lebih banyak smartphone bulan ini, di mana perusahaan akan memulai program beta ColorOS 12 untuk Oppo A53s 5G pada pekan depan diikuti oleh Oppo Reno4 Z 5G dan Oppo Reno7 Pro 5G.

Program beta akan memungkinkan para pengguna untuk mencoba versi awal ColorOS 12 berbasis Android 12 sebelum rilis publik, di mana detail lebih lanjut termasuk instruksi untuk mendaftarkan perangkat ke dalam program beta ini diposting di forum Komunitas Oppo.

Jadwal pengguliran pembaruan sistem operasi ColorOS 12 berbasis Android 12 Beta untuk jajaran smartphone Oppo di bulan Maret 2022.
Jadwal pengguliran pembaruan sistem operasi ColorOS 12 berbasis Android 12 Beta untuk jajaran smartphone Oppo di bulan Maret 2022.

Perusahaan juga telah membagikan daftar smartphone yang akan menerima pembaruan resmi ColorOS 12 berbasis Android 12 yang stabil pada bulan Maret 2022 ini.

Sesuai pengumuman, pembaruan stabil akan mulai diluncurkan untuk smartphone Oppo tertentu di Indonesia, India, Thailand, dan UEA mulai tanggal 24 Maret dan seterusnya.

Jadwal perilisan pembaruan sistem operasi ColorOS 12 berbasis Android 12 untuk jajaran smartphone Oppo termasuk di Indonesia,
Jadwal perilisan pembaruan sistem operasi ColorOS 12 berbasis Android 12 untuk jajaran smartphone Oppo termasuk di Indonesia,

Di Indonesia sendiri, perangkat Oppo Reno5 F, OPPO Reno4 F, OPPO Reno4 Pro, dan vanilla OPPO Reno4 telah dikonfirmasi untuk mendapatkan antarmuka terbaru ColorOS 12 berbasis sistem operasi terbaru Android 12, meski tidak menutup kemungkinan smartphone lainnya juga akan menyusul di kemudian hari.

Antarmuka ColorOS 12 berbasis Android 12 ini menghadirkan banyak fitur dan peningkatan baru, termasuk sistem tema berbasis wallpaper baru, Terjemahan Layar, AOD Kanvas Aliran Latar Belakang, Dasbor Privasi, indikator kamera dan mikrofon, dan banyak lagi.

Halaman:

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x