Smartphone OnePlus 9RT Menerima Pembaruan Sistem Operasi OxygenOS Terkini dengan Peningkatan Stabilitas

- 17 Februari 2022, 16:04 WIB
Pembaruan sistem operasi termutakhir OxygenOS untuk smartphone OnePlus 9RT telah mulai digulirkan.
Pembaruan sistem operasi termutakhir OxygenOS untuk smartphone OnePlus 9RT telah mulai digulirkan. /Dok. oneplus.com/

BERITA SUBANG - OnePlus telah meluncurkan pembaruan OxygenOS pasca-peluncuran pertama ke OnePlus 9RT pada bulan Januari lalu dan kini perusahaan telah merilis pembaruan lain untuk smartphone kelas menengah ke atas terbarunya yang terjangkau ini.

Berbeda seperti build OxygenOS yang diluncurkan ke seri OnePlus 9 dan perangkat OnePlus Nord lainnya selama beberapa pekan terakhir, pembaruan OxygenOS baru untuk OnePlus 9RT masih dikirimkan dengan patch keamanan Android untuk Desember 2021.

Pembaruan terkini dari smartphone OnePlus 9RT dilaporkan dalam Berita Gadget Terkini oleh seorang pengembang di situs XDA Developer dengan nama mlgmxyysd yang menyatakan bahwa pembaruan ini tidak mencakup banyak hal dalam hal fitur baru, namun hanya datang dengan beberapa perbaikan bug dan peningkatan.

Perusahaan hingga saat ini belum menerbitkan thread pembaruan di forum komunitas OnePlus, pembaruan OxygenOS terbaru dengan versi firmware A.04 untuk OnePlus 9RT yang meliputi:

Sistem

  • Memperbaiki masalah layar hitam dan layar berkedip saat melakukan panggilan
  • Meningkatkan stabilitas sistem dan memperbaiki masalah yang diketahui

Pembaruan OxygenOS terkini untuk OnePlus 9RT tersebut tidak menyertakan patch keamanan Android untuk Januari 2022, dan pengembang XDA Developer lainnya dengan akun Some_Random_Username mennyatakan bahwa versi ColorOS dari build yang diluncurkan ke OnePlus 9RT di Cina telah menyertakan patch keamanan untuk bulan Januari 2022.

Hal ini mungkin pertanda bahwa OnePlus sedang mempersiapkan diri untuk merilis sistem operasi terpadu mereka yang menyatukan OxygenOS OnePlus dengan ColorOS dari Oppo dalam waktu dekat.

***

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x