Red Magic 7 Pro Mengantongi Sertifikasi yang Memperlihatkan Smartphone Gaming Ini Memiliki Pengisian Daya 165W

- 30 Januari 2022, 18:11 WIB
ZTE Nubia Red Magic 7 Pro akan memiliki dukungan untuk pengisian daya super cepat 165W.
ZTE Nubia Red Magic 7 Pro akan memiliki dukungan untuk pengisian daya super cepat 165W. /Dok. ZTE/

BERITA SUBANG - Red Magic 7 Pro 5G yang merupakan smartphone gaming unggulan yang akan datang dari ZTE dan Nubia telah melewati situs web sertifikasi 3C, mengonfirmasi kedatangannya dalam waktu dekat.

Nubia sedang bersiap untuk mengungkap smartphone seri RedMagic 7 yang sangat ditunggu-tunggu. Apalagi, pabrikan smartphone yang berbasis di Shenzhen tersebut telah mengonfirmasi akan meluncurkan seri flagship smartphone gaming di negara asalnya bulan depan. Sayangnya, Nubia masih bungkam mengenai tanggal pasti peluncuran seri Red Magic 7.

Sementara para penggemar masih terus menunggu dengan sabar untuk detail lebih lanjut tentang smartphone gaming Nubia yang akan datang, beberapa informasi penting tentang varian Pro telah muncul secara online.

Red Magic 7 Pro dalam Berita Gadget Terkini telah muncul di situs web sertifikasi 3C menjelang perilisan resminya dan daftar ini memperlihatkan kemampuan pengisian daya smartphone.

Red Magic 7 Pro yang memiliki nomor model NX709J telah muncul di situs  3C, dengan rincian tentang kemampuan pengisian cepat handset, mengungkapkan bahwa smartphone gaming yang akan datang ini akan menawarkan dukungan pengisian cepat 165W.

Sebagai pengingat, varian vanilla Red Magic 7 dengan nomor model NX679J juga mendukung pengisian cepat 165W. Nomor model yang sama terlihat di TENAA, mengonfirmasi bahwa Nubia Red Magic 7 akan mengemas baterai 2.190mAh.

Kapasitas baterai tersebut hampir bisa dipastikan satu dari dua sel yang tertanam di dalam smartphone untuk mendukung pengisian daya cepat 165W tersebut untuk menghindari panas berlebih dan memiliki total kapasitas baterai 4.380mAh. Namun, varian global Red Magic 7 hanya akan mendukung pengisian cepat 65W, menurut daftar FCC.

Red Magic 7 kemungkinan akan menampung tiga kamera yang dipasang di belakang dengan kamera utama beresolusi 64MP. Di depan, smartphone akan memiliki kamera bereoslusi 16MP untuk selfie dan melakukan video panggilan.

Selain itu, smartphone ini dikabarakn memiliki layar OLED berukuran 6,7 inci yang menghadirkan resolusi Full HD+ dan pemindai sidik jari di dalam layar.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x