Google akan Memperkenalkan Fitur-fitur Baru untuk Memudahkan Konektivitas Perangkat Pintar di Tahun 2022

- 7 Januari 2022, 18:50 WIB
Google membagikan beberapa fitur konektivitas perangkat pintar yang akan hadir di tahun 2022.
Google membagikan beberapa fitur konektivitas perangkat pintar yang akan hadir di tahun 2022. /Dok. blog.google.com/

BERITA SUBANG - Google membagikan rencana mereka pada acara CES 2022 yang difokuskan untuk konektivitas berkesinambungan antar perangkat pintar yang ditujukan untuk memudahkan pengguna dalam pengoperasian smartphone, Chromebook, Smart TV, tablet, hingga smartwatch yang ditenagai Wear OS.

Fitur pertama yang diumumkan oleh Google adalah Fast Pair, sebuah fitur yang berguna untuk menghubungkan smartphone Android dengan aksesoris yang memiliki dukungan konektivitas Bluetooth yang disampaikan akan hadir dalam beberapa pekan ke depan.

Salah satu contohnya adalah ketika pengguna ingin melakukan pengaturan awal untuk Chromebook, dapat secara otomatis dihubungkan dengan smartphone untuk memberikan informasi perangkat yang telah terpasang, termasuk password Wi-Fi, sehingga pengguna tidak perlu lagi mengulangi pekerjaan mereka.

Pengguna Chromebook akan dapat memiliki koneksi berkesinambungan antara Chromebook, smartphone Android, hingga smartwatch mereka.
Pengguna Chromebook akan dapat memiliki koneksi berkesinambungan antara Chromebook, smartphone Android, hingga smartwatch mereka.

Google telah memiliki fitur untuk membuka kunci Chromebook menggunakan smartphone Android saat ini, namun perusahaan ingin melangkah lebih jauh lagi dengan mengaktifkan fitur ini pada smartwatch yang menjalankan sistem operasi Wear OS. Pengguna akan dapat membuka kunci Chromebook atau smartphone Android mereka hanya dengan smartwatch.

Pengguna smartphone Google Pixel dan juga Samsung akan mendapatkan dukungan fitur kunci mobil digital, di mana smartphone dengan ultrawide band (UWB) akan dapat membuka dan mengunci pintu mobil hanya dengan smartphone dalam jarak dekat.

Pengguna juga dapat membagikan kunci mobil digital ini untuk keluarga ataupun teman dekat ketika dibutuhkan dan juga dapat memanaskan mobil atau menyalakan AC sebelum digunakan. BMW adalah salah satu manufaktur yang akan memiliki dukungan fitur ini disusul oleh Volvo.

Selanjutnya, apabila pengguna sedang menonton film di tablet menggunakan headphone Bluetooth dan mendapat panggilan telepon, sistem akan secara otomatis melakukan pause dan menjawab telefon secara otomatis lalu melanjutkan film ketika selesai. Fitur ini disampaikan akan hadir dalam beberapa bulan ke depan untuk headphone yang didukung.

Google juga ingin mengimplementasikan fitur Chomecast ke lebih banyak perangkat seperti Smart TV, smart speaker, dan yang lainnya, di mana Bose akan menjadi manufaktur pertama yang akan merilis speaker dan soundbar dnegan fungsi ini.

Halaman:

Editor: Edward Panggabean

Sumber: Google Blog


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x