LG OLED EX Resmi Diluncurkan, Televisi Terbaru dari Perusahaan dengan Bezel Tipis dan Tingkat Kecerahan Tinggi

- 3 Januari 2022, 15:04 WIB
Lg memperkenalkan televisi OLED terbaru mereka dengan bezel tipis berukuran 65 inci yang dinamakan LG OLED EX.
Lg memperkenalkan televisi OLED terbaru mereka dengan bezel tipis berukuran 65 inci yang dinamakan LG OLED EX. /Dok. prnewswire.com/

BERITA SUBANG - LG mungkin telah mengundurkan diri dari bisnis smartphone, namun dalam pergelaran teknologi CES 2022 perusahaan memperkenalkan televisi premium terbaru dalam Berita Gadget Terkini mereka yang dinamakan LG OLED EX.

Sesuai namanya, LG OLED EX diluncurkan dengan layar OLED dengan teknologi yang dinamakan perusahaan 'EX Technology' yang diklaim dapat memiliki tingkat kecerahan hingga 30 persen lebih tinggi dibanding televisi dengan layar OLED konvensional.

Nama 'EX' sendiri merupakan akronim dari 'Evolution' dan 'eXperience' yang dinyatakan perusahaan merupakan tujuan dari LG dalam menyediakan konsumen dengan pengalaman baru dengan teknologi OLED terbaru mereka.

Teknologi ini dapat diraih perusahaan menggunakan bahan deuterium yang merupakan salah satu isotop tabil dari hidrogen yang digunakan oleh perusahaan untuk mengaplikasikannya untuk perangkat pemancar cahaya, dalam hal ini televisi, yang secara teori lebih efisien untuk digunakan dalam jangka waktu yang lama.

Perusahaan juga menyampaikan bahwa televisi LG OLED EX ini juga dilengkapi dengan algoritme personal yang dikembangkan oleh LG Display yang dapat memprediksi penggunaan daya untuk setiap piksel di layar yang berguna untuk meningkatkan efisiensi daya keluaran pada panel.

Layar dari LG OLED EX memiliki ukuran sebesar 65 inci secara diagonal dengan bezel tipis berukuran 4mm, turun dari 6mm di generasi seblumnya yang disertai dengan penurunan ketebalan hingga 30 persen dari layar OLED yang ada saat ini.

Menarik untuk ke depannya melihat bagaimana LG OLED EX dapat bersaing dengan Smart TV yang ada di pasaran saat ini atau bahkan yang akan diluncurkan oleh Samsung, Xiaomi, serta Redmi yang juga memasuki pasar televisi dengan harga yang relatif lebih terjangkau.

Masa produksi dari televisi LG OLED EX disampaikan akan dimulai pada kuartal kedua tahun 2022 ini di pabrik OLED milik LG Display di Paju, Korea Selatan, dan juga di Guangzhou, Cina.

***

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x