Menjelang Peluncurannya, Smartphone OnePlus 10 Pro Muncul di Situs Pengecer Online Jingdong

- 28 Desember 2021, 18:58 WIB
OnePlus 10 Pro dirumorkan akan diluncurkan pertama kali di Cina pada tanggal 4 Januari 2022 mendatang.
OnePlus 10 Pro dirumorkan akan diluncurkan pertama kali di Cina pada tanggal 4 Januari 2022 mendatang. /Dok. Tangkapan layar JD.com/

BERITA SUBANG - Pete Lau selaku founder dari OnePlus telah mengonfirmasi bahwa smartphone unggulan mereka yang akan datang, OnePlus 10 Pro, akan diluncurkan pada bulan Januari 2022 di Cina.

Perusahaan beserta Pete Lau sendiri belum memberikan tanggal pastinya, namun situs pengecer online di Cina, JD atau Jingdong, dalam Berita Gadget Terkini telah memperlihatkan daftar OnePlus 10 Pro di mana smartphone ini sudah dapat dipesan mulai tanggal 4 Januari 2022 mendatang.

Ini kemungkinan menandakan bahwa smartphone OnePlus 10 Pro akan diperkenalkan pertama kali secara resmi pada tanggal 4 Januari 2022 mendatang atau bahkan sebelum tanggal tersebut mengingat perusahaan biasanya meluncurkan smartphone unggulan mereka secara global sekitar bulan Maret hingga Mei setiap tahunnya.

Rumor menyebutkan bahwa OnePlus 10 Pro akan memiliki layar sebesar 6,7 inci secara diagonal dengan panel AMOLED dan teknologi LTPO dengan dukungan kecepatan refresh 120Hz, beresolusi QHD+, dan memiliki punch hole sebagai kamera depan yang terletak di kiri atas layar dengan resolusi 32MP.

Di bagian belakang smartphone, terdapat konfigurasi tiga kamera yang terdiri dari kamera utama beresolusi 48MP ditemani kamera ultrawide yang memiliki resolusi 50MP dan kamera telefoto dengan pembesaran optikal 3 kali yang resolusinya sebesar 8MP.

OnePlus 10 Pro akan menjadi smartphone pertama yang diluncurkan dengan antarmuka penggabungan ColorOS dan OxygenOS berbasis sistem operasi Android 12 dengan varian Cina kemungkinan besar akan menggunakan ColorOS.

Snapdragon 8 Gen 1 dari Qualcomm akan menjadi chipset yang mentenagai OnePlus 10 Pro ditemani RAM LPDDR5 dan penyimpanan UFS 3.1 hingga sebesar 512GB. OnePlus 10 Pro diperkirakan akan hadir dengan teknologi pengisian daya nirkabel sebesar 50W.

***

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x