Xiaomi Menjual Paling Banyak Smartphone pada 11.11 di Platform JD dengan Apple di Peringkat Kedua

- 12 November 2021, 18:13 WIB
Hasil penjualan smartphone di platform e-commerce JD pada tanggal 11.11 menurut hasil penjualan (kiri) dan menurut manufaktur (kanan).
Hasil penjualan smartphone di platform e-commerce JD pada tanggal 11.11 menurut hasil penjualan (kiri) dan menurut manufaktur (kanan). /Dok. news.mydrivers.com/

BERITA SUBANG - Singles Day yang jatuh pada tanggal 11 November atau 11.11 merupakan salah satu hari yang dimanfaatkan oleh sebagain besar atau bahkan seluruh platform e-commerce untuk memberikan penawaran menarik kepada para calon pembelli untuk membeli produk mereka.

Salah satu e-commerce terbesar, Jingdong, atau JD, melaporkan penjualan mereka dan dari laporan tersebut, Xiaomi berhasil menempati peringkat pertama dan berhasil menjual paling banyak smartphone, dengan disusul oleh Apple di peringkat kedua.

Berita ini disampaikan melalui situs Cina news.mydrivers.com yang melaporkan bahwa tiga penjualan terbesar pada Singles Day yang jatuh pada 11 November lalu di platform JD adalah Redmi K40, iPhone 13, dan Redmi 9A.

Dari daftar tersebut terlihat bahwa keragaman smartphone Xiaomi berhasil menempatkan 9 perangkat mereka di 20 peringkat teratas, termasuk unit Mi dan Redmi (juga redmi Note) dari berbagai rentang harga.

Untuk Redmi Note sendiri diwakilkan oleh tiga generasi mereka yang menggambarkan pemasaran Xiaomi untuk smartphone menengah dan menengah ke atas berhasil dengan sukses.

Uniknya lagi, dari daftar tersebut terlihat bahwa anak perusahaan dari masing-masing manufaktur terlihat lebih sukses menjual perangkat mereka dibandingkan dengan induk perusahaannya.

Ini termasuk Redmi yang menjual lebih banyak dari seri Mi dari Xiaomi, Realme yang lebih sukses menjual lebih banyak dari Oppo, iQOO yang memiliki penjualan lebih banyak dari Vivo, hingga Honor yang sempat menjadi anak perusahaan dari Huawei sebelum akhirnya berpisah.

Penjualan smartphone di platform JD dari beberapa segmen berdasarkan dari harga yang ditawarkan.
Penjualan smartphone di platform JD dari beberapa segmen berdasarkan dari harga yang ditawarkan.

JD juga menjabarkan dari smartphone termahal (lebih dari CNY10.000 atau sekitar Rp22,2 juta) dengan smartphone lipat Huawei Mate X2 menempati tempat pertama, disusul Huawei Mate 40 RS dan Samsung Galaxy Z Flip3.

Halaman:

Editor: Edward Panggabean


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x