Nubia Mengumumkan Red Magic 6R, Smartphone Gaming dengan Snapdragon 888, Main PUBG Mobile Dilibas!

- 28 Mei 2021, 18:23 WIB
Smartphone ZTE Nubia Red Magic 6R resmi diumumkan di China.
Smartphone ZTE Nubia Red Magic 6R resmi diumumkan di China. /Dok. nubia.com/

BERITA SUBANG - Nubia resmi meluncurkan smartphone gaming terbarunya yang diberi nama Red Magic 6R pada hari Kamis, 27 Mei 2021.

Nubia Red Magic 6R bukanlah peningkatan besar dari Red Magic 6 dan Red Magic 6 Pro, tetapi hadir dengan bodi yang jauh lebih ramping dan desain yang lebih menarik secara universal, menghilangkan beberapa estetika gaming.

redBaca Juga: Redmi K40 Gaming Edition Sudah Dipastikan akan Memiliki Chipset MediaTek Dimensity 1200

Nubia Red Magic 6R ditenagai oleh chipset Snapdragon 888 dari Qualcomm dan ditambah dengan RAM 8GB atau 12GB yang diiklankan dapat memainkan Peacekeeper Elite (game PUBG Mobile versi China) dengan sangat lancar.

Smartphone ini memiliki layar adalah AMOLED sebesar 6,67 inci dengan kecepatan refresh 144Hz dan memiliki punch hole sebagai kamera selfie di tengah atas layarnya.

Terdapat pemicu bahu yang merupakan sensor sentuh dan bukan tombol fisik seperti di Redmi K40 Gaming Edition yang menawarkan tingkat pengambilan sampel sentuh 400Hz.

Smartphone Nubia Red Magic 6R menggunakan Snapdragon 888 dan memiliki empat kamera.
Smartphone Nubia Red Magic 6R menggunakan Snapdragon 888 dan memiliki empat kamera.

Nubia Red Magic 6R memiliki kamera utama dengan resolusi 64MP dan ultrawide 8MP seperti Red Magic 6 dan Red Magic 6 Pro, tetapi kamera makro lebih unggul yaitu sensor 5MP dan menambahkan sensor kedalaman sebesar 2MP.

Kamera selfie juga ditingkatkan menjadi 16MP dibandingkan dengan 8MP pada model sebelumnya.

Baca Juga: Nubia 30 Pro Diluncurkan Pada Tanggal 20 Mei dengan Pengisian Daya 120W, Hanya 15 Menit Baterai Langsung Penuh

Salah satu penurunan terbesar dalam nubia Red Magic 6R adalah baterai yang "hanya" sebesar 4.200mAh dengan pengisian daya hingga 55W di China dan 30W pada model global.

Sementara, Nubia Red Magic 6 dan Red Magic 6 Pro memiliki baterai sebesar 5.050mAh dengan pengisian daya 66W (baik versi China maupun global), bahkan sampai 120W di negeri asalnya yaitu China.

Nubia Red Magic 6R versi Tencent Games.
Nubia Red Magic 6R versi Tencent Games.

Nubia Red Magic 6R diluncurkan di China dalam tiga warna dan satu varian edisi terbatas berwarna kuning yang dikembangkan bersama dengan Tencent Games.

Smartphone ini diharga antara CNY 2.999 (sekitar Rp6,8 juta) dan CNY3.999 (sekitar Rp9 juta) tergantung pada besar penyimpanan dan RAM, tetapi pembelia yang melakukan preorder sebelum penjualan pertama pada 1 Juni akan mendapatkan diskon sebesar CNY 300 (sekitar Rp680.000).

***

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah