Realme Narzo 30 5G Resmi Diluncurkan, Smartphone Gaming Terbaru dengan Harga Terjangkau dan Konektivitas 5G

- 26 Mei 2021, 17:59 WIB
Realme Narzo 30 5G resmi diluncurkan di Eropa.
Realme Narzo 30 5G resmi diluncurkan di Eropa. /Dok. realme.com/

BERITA SUBANG - Realme Narzo 30 5G resmi diluncurkan di Eropa, dan ini merupakan seri Realme Narzo pertama yang diluncurkan di benua ini.

Realme Narzo 30 5G memiliki spesifikasi yang identik dengan Realme 8 5G dengan perbedaan opsi memori dan desain baru.

Baca Juga: Realme Narzo 30 Secara Resmi Diumumkan dengan Layar 90Hz, Scrolling Medsos Terasa Lebih Mulus!

Realme Narzo 30 5G ditenagai oleh chipset Dimensity 700 dari MediaTek, chipset 5G berfabrikasi 7nm yang hemat baterai dan memiliki konektivitas 5G dengan harga terjangkau.

Realme Narzo 30 5G memiliki layar LCD sebesar 6,5 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 90Hz yang membuat scrolling di smartphone ini terasa lebih mulus dari kebanyakan ponsel.

MediaTek Dimensity 700 menjadi otak dari Realme Narzo 30 5G.
MediaTek Dimensity 700 menjadi otak dari Realme Narzo 30 5G.

Seluruh spesifikasi ini dipadukan dengan RAM sebesar 4GB dan penyimpanan sebesar 128GB dan smartphone ini memiliki baterai sebesar 5000mAh dengan pengisian daya cepat 18W.

Baca Juga: Bocoran Realme Narzo 30 dengan Chipset MediaTek Helio G95, Main Game Lancar Jaya!

Untuk hal fotografi, Realme Narzo 30 5G memiliki konfigurasi tiga kamera dengan kamera utama beresolusi 48MP dengan kamera selfie beresolusi 16MP.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah