Pelepasan Kafilah Subang Ikuti STQH Jabar, Sekda Harapkan Pesantren Didik Santri Kuasai Hadits

- 28 Agustus 2021, 00:08 WIB
Sekda Subang H. Asep Nuroni saat melepas santri yang menjadi kafilah Kabupaten Subang mengikuti STQH 2021 Tingkat Jawa Barat, dari Kantor LPTQ Subang pada Jumat 27 Agustus 2021.
Sekda Subang H. Asep Nuroni saat melepas santri yang menjadi kafilah Kabupaten Subang mengikuti STQH 2021 Tingkat Jawa Barat, dari Kantor LPTQ Subang pada Jumat 27 Agustus 2021. /Dok. Prokompim Setda Subang/

BERITA SUBANG - Sekretaris Daerah Kabupaten Subang, H. Asep Nuroni melepas perwakilan atau kafilah guna mengikuti Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) XVII Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2021.

Pelepasan berlangsung di Kantor Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Subang, Jumat (27 Agustus 2021).

STQH 2021 tingkat Jabar yang telah digelar sejak 25 Agustus hingga 30 Agustus 2021 tersebut merupakan rangkaian rangkaian kegiatan menuju Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Nasional yang diagendakan digelar di Maluku Utara pada Oktober 2021 mendatang.

Mewakili Bupati Subang, Sekda Asep Nuroni berterimakasih kepada LPTQ Subang yang telah mempersiapkan kafilah STQH.

"Bukan hal mudah untuk mempersiapkan, membimbing, dan membangun para peserta hingga dapat mengikuti seleksi tingkat provinsi di tengah kondisi pandemi berkepanjangan," ungkapnya.

Meski Subang belum mampu mengirim kafilah seleksi hadits, H. Asep Nuroni berharap para kafilah STQH mampu membawa nama baik Subang di tingkat provinsi maupun nasional.

"Ini merupakan pekerjaan rumah bagi semua, karena banyak pesantren yang ada di Kabupaten Subang. Diharapkan pesantren dapat mendidik anak-anak yang mampu menguasai dan menghafal hadist," tuturnya.

"Terkait hal ini LPTQ, bisa bekerjasama lagi dengan pesantren-pesantren untuk menyiapkan calon-calon peserta STQH khususnya untuk hadits," imbuh Sekda Subang.

Baca Juga: Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi Membuka Seleksi Tilawatil Quran XVII Tingkat Kabupaten

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x