Rakoor Penanggulangan Kemiskinan Jawa Barat, Kang Akur Ungkap Perbedaan Data Miskin di Subang

- 25 Agustus 2021, 13:51 WIB
Suasana Wabup Subang H. Agus Masykur Rosyadi saat mengikuti rakoor virtual Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK) Jawa Barat, di ruang kerjanya, Selasa 24 Agustus 2021.
Suasana Wabup Subang H. Agus Masykur Rosyadi saat mengikuti rakoor virtual Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK) Jawa Barat, di ruang kerjanya, Selasa 24 Agustus 2021. /Dok. Prokompim Setda Subang/

BERITA SUBANG - Wakil Gubernur Jawa Barat (Wagub Jabar) Uu Ruzhanul Ulum sebagai Ketua Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK) Provinsi Jawa Barat, menggelar Rakoor secara virtual diikuti wakil bupati dan wakil walikota se-Jawa Barat, Selasa 24 Agustus 2021.

Wakil Bupati Subang H. Agus Masykur Rosyadi turut menyimak rakoor tersebut, didampingi Kabid dan Kasie Dinas Sosial Kabupaten Subang, bertempat di Ruang Kerja Wabup Subang,

Uu Ruzhanul Ulum menyampaikan bahwa rakoor dilaksanakan menumbuhkan kebersamaan dalam penanggulangan kemiskinan di Jawa Barat.

Ditegaskannya, penanggulangan kemiskinan juga merupakan tugas inti kepala daerah sebagai penerbit kebijakan daerah guna mensejehaterakan masyarakatnya.

Wagub menekankan pentingnya upaya bersama atau kolaborasi antara pemda provinsi dengan pemerintah kabupaten/kota di Jawa Barat.

"Perlu ada sinkronisasi program, antara program penanggulangan kemiskinan di provinsi dan kabupaten/kota, dengan harapan ada solusi untuk menanggulangi kemiskinan di daerah," ucapnya.

 Baca Juga: Masyarakat 'Near Poor' Merosot Jadi Miskin Setelah Pandemi, Daerah Kumuh, Padat di Kota Beresiko

Senada, Kang Akur (sapaan Wabup Subang) mengapresiasi rakoor TPKP tahun ini kembali dilakukan setelah rakoor terakhir kali digelar 2019 lalu.

Terkait penanganan kemiskinan, Kang Akur menyinggung pentingnya keakuratan pendataan.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah