Sekda Subang Terima Keluhan Peran Koperasi TKBM Tidak Optimal di Pelabuhan Patimban

- 25 Mei 2021, 14:13 WIB
Suasana Sekda Subang H. Asep Nuroni (duduk di ujung meja) saat menerima aspirasi tim pengurus dan pengawas  Koperasi TKBM Sarana Patimban Jaya di Ruang Rapat Bupati II, Senin 24 Mei 2021.
Suasana Sekda Subang H. Asep Nuroni (duduk di ujung meja) saat menerima aspirasi tim pengurus dan pengawas Koperasi TKBM Sarana Patimban Jaya di Ruang Rapat Bupati II, Senin 24 Mei 2021. /Prokompim Setda Subang/

BERITA SUBANG - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Subang - Provinsi Jawa Barat H. Asep Nuroni menerima kunjungan pengurus Koperasi Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) Sarana Patimban Raya.

Pertemuan membahas peran dan eksistensi TKBM Sarana Patimban Jaya dalam penyediaan tenaga kerja areal Pelabuhan Patimban, digelar di Ruang Rapat Rapat Bupati 2 pada Senin 24 Mei 2021.

Peran TKBM Sarana Patimban Raya sebagai koperasi penyedia tenaga kerja, dinilai belum optimal akibat diduga belum dijalankannya berbagai aturan sesuai kesepakatan pihak Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas (KSOP) Kelas II Patimban dengan pihak pengembang Proyek Pelabuhan Internasional Patimban.

Perwakilan pengurus dan pengawas TKBM Sarana Patimban Raya, H. Ating Rusnatim meminta pihak Pemerintah Daerah (Pemda) Subang meninjau langsung lokasi Pelabuhan Patimban terkait pelaksanaan kesepatan tersebut diatas.

Perwakilan pengurus dan pengawas Koperasi TKBM Sarana Patimban Jaya, Atim Rusnatim meminta dukungan penuh Pemda Subang atas peran Koperasi TKMB Sarana Patimban Jaya di Pelabuhan Laut Internasional Patimban.
Perwakilan pengurus dan pengawas Koperasi TKBM Sarana Patimban Jaya, Atim Rusnatim meminta dukungan penuh Pemda Subang atas peran Koperasi TKMB Sarana Patimban Jaya di Pelabuhan Laut Internasional Patimban.

"Untuk memastikan apakah kondisi dan SOP (Standar Operasional Prosedur, pen) yang telah dibuat (apakah, pen) sudah diterapkan dengan baik dan benar," ujar Ating Rusnatim.

Selain itu Ating Rusnatim berharap Pemda Subang memberikan dukungan penuh kepada Koperasi PKBM Sarana Patimban Jaya untuk berperan dalam memenuhi kebutuhan tenaga kerja di area Pelabuhan Laut Internasional Patimban agar memberikan manfaat maksimal pada penduduk sekitar. 

Baca Juga: KSOP Patimban Tolak Audiensi Formasu! AKP Acep Hasbullah Kendalikan Emosi Warga Subang Pantura Yang Kecewa

Aspirasi pengurus dan pengawas Koperasi TKBM Sarana Patimban Jaya disambut baik Sekda Subang H. Asep Nuroni yang saat itu didampingi Asda II dr. Nunung Syuhaeri dan Kepala Dinas Koperasi UMKM, Perdagangan dan Perindustrian (DKUPP) Subang Dadang Kurnianudin.

Halaman:

Editor: Edward Panggabean


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x